Liputan6.com, London - Chelsea akan meladeni Morecambe dalam lanjutan Piala FA, Minggu (10/1/2021) di Stamford Bridge. Melihat kualitas sang lawan, The Blues tampaknya tak akan kesulitan menang.
Ketimbang Morecambe, Chelsea sepertinya perlu mewaspadai diri mereka sendiri. Yam The Blues sedang dilanda krisis kepercayaan diri usai paceklik kemenangan dalam tiga laga terakhir.
Baca Juga
Pada laga Liga Inggris, Timo Werner dkk. digebuk Manchester City 1-3. Kekalahan tersebut melemparkan Chelsea ke peringkat sembilan klasemen sementara.
Advertisement
Posisi Frank Lampard sebagai manajer The Blues juga mulai menjadi bahan gunjingan. Bukan tidak mungkin, Lampard bisa dipecat andai periode buruk masih terus berlanjut.
"Melihat penampilan kami belakangan ini, kami harus waspada. Kami hanya harus khawatir dengan diri kami sendiri dan harus bermain baik," kata Lampard seperti dilansir situs resmi klub.
Meladeni Morecambe, Chelsea tak akan diperkuat sejumlah pemain kunci. Gelandang N'golo Kante dan bek Andreas Christensen absen karena cedera.
Di sisi lain, Lampard memasukkan pemain akademi, Tino Livramen dan Tino Anjorin ke dalam skuat. Kans kedua pemain untuk turun cukup besar mengingat lawan yang dihadapi.
Â
Saksikan Video Chelsea di Bawah Ini
Morecambe Butuh Keberuntungan
Di sisi Morecambe, tim asuhan Derek Adams jelas butuh Dewi Fortuna untuk menang dari Chelsea. Maklum saja, kualitas Morecambe yang merupakan tim Divisi Empat tentu kalah jauh.
Di tabel klasemen, mereka juga masih berada di papan tengah. Modal Morecambe menghadapi Chelsea hanya kepercayaan diri usai memetik 4 kemenangan dalam lima laga terakhir.
Namun demikian, sang manajer, Derek Adams menegaskan timnya tidak akan parkir bus. "Tentu saja melawan Chelsea akan sulit, tetapi ini harusnya menjadi hari yang bagus dan kami nikmati di mana kami juga bisa tampil kompetitif," katanya seperti dilansir Four Four Two.
Advertisement
Prediksi Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1)
Kepa; Emerson, Rudiger, Zouma, Azpilicueta; Kovacic, Gilmour; Hudson-Odoi, Havertz, Ziyech; Abraham.
Pelatih: Frank Lampard
Morecambe (4-2-3-1)
Turner; Hendrie, Davis, Lavelle, Cooney; Songo'o, Wildig; Gomes, Phillips, O'Sullivan; Stockton.
Pelatih: Derek Adams.
Â
Data dan Statistik
Lima pertandingan Chelsea
Wolverhampton 2-1 Chelsea
Chelsea 3-0 West Ham United
Arsenal 3-1 Chelsea
Chelesa 1-1 Aston Villa
Chelsa 1-3 Manchester City
Â
Lima pertandingan terakhir Morecambe
Newport County 2-1 Morecambe
Morecambe 1-0 Harrogate
Morecambe 2-1 Leyton Orient
Colchester United 1-2 Morecambe
Morecambe 3-1 Grimsby Town
Advertisement