Sukses

Hasil Liga Inggris : Kalahkan Sheffield, Tottenham Panaskan Persaingan Papan Atas

Tottenham sudah ungul di menit kelima lewat tandukan Serge Aurier. Kemenangan atas Sheffield menempatkan Spurs di posisi empat klasemen sementara.

Liputan6.com, Jakarta Tottenham Hotspur berhasil menaklukkan tuan rumah Sheffield United 3-1 dalam pekan ke-19 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Bramall Lane, Minggu malam WIB (17/1/2021). Tiga gol Spurs masing-masing diciptakan Serge Aurier, Harry Kane, dan Tanguy Ndombele. Sedangkan, gol balasan Sheffield dibuat David McGoldrick

Tottenham langsung memberikan tekanan pada lawannya sejak pertandingan dimulai. Dua peluang langsung didapat Pierre-Emile Hojbjerg dan Harry Kane, namun gagal menjadi gol.

Usaha Tottenham akhirnya berhasil mencetak gol di menit kelima. Tandukan Serge Aurier dari jarak dekat memanfaatkan tendangan sudut Son Heung-Min.

Sheffield baru bisa memberikan perlawanan ketika Oliver Burke memaksimalkan umpan dari David McGoldrick, namun berhasil diblokir kiper.

Spurs justru mampu menggandakan keunggulan di menit ke-40 melalui gol Harry Kane. Babak pertama Spurs unggul 2-0.

Simak Video Menarik Berikut Ini

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Di babak kedua Tottenham masih mendominasi pertandingan. Namun, justru Sheffield mampu memperkecil kedudukan di menit 59 melalui sundulan David McGoldrick.

Namun, situasi kembali berbalik setelah Spurs menambah keunggulan. Tanguy Ndombele mencetak gol cantik setelah bermain satu dua dengan Steven Bergwijn.

Tottenham sebenarnya masih punya peluang di sisa waktu pertandingan. Tapi, sampai pertandingan selesai, Tottenham berhasil mempertahankan keunggulan.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Sheffield United: Aaron Ramsdale; Chris Basham, John Egan, Ethan Ampadu; Jayden Bogle, John Lundstram, Oliver Norwood, John Fleck, Enda Stevens; David McGoldrick, Oliver Burke.

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Ben Davies, Eric DIer, Joe Rodon; Sergio Reguillon, Tanguy Ndombele, Pierre-Emile Hoejbjerg, Serge Aurier; Son Heung-min; Harry Kane, Steven Bergwijn.