Liputan6.com, Jakarta Frenkie de Jong menjadi sorotan usai Barcelona menang 2-0 atas Elche pada lanjutan Liga Spanyol yang berlangsung di stadion Manuel Martinez Valero, Senin (25/1/2021). Dia mencetak satu gol dan satu assit.
Prediksi pelatih Barcelona, Ronald Koeman kalau De Jong bakal sukses di Barcelona terbukti benar. Dia juga yang melatih De Jong di Timnas Belanda.
Bakat istimewanya itu membuat Koeman menilai De Jong bakal sukses di Barcelona. Dan kedua kompatriot asal Belanda itu bertemu musim ini sebagai pemain dan pelatih.
Advertisement
Musim ini, Koeman punya konsep ingin semua gelandang bisa masuk ke kotak penalti. Ini membuat serangan Barcelona bertambah banyak.
"Belakangan Frenkie memang menaikkan kualitas dan efektivitas penampilannya, sedangkan Puig tampil sangat baik walau cuma dapat waktu sedikit di lapangan. Riqui Puig bukan pemain tinggi, tetapi melompat dengan baik untuk mencetak gol kedua itu," ujar Koeman.
Saksikan Video Barcelona di Bawah Ini:
De Jong Maksimal
Pemain lain yang menonjol yaitu Frenkie de Jong. Gelandang Barcelona ini mencetak satu gol dan assist.
"Tiga penyerang tidak cukup, kami butuh gelandang juga untuk menang," ujar Koeman.
"Bagus kalau kami mencetak gol dan beri assist. Dia terus membaik. Kami ingin gelandang masuk kotak penalti dan ada di sana."
Advertisement
Fakta Menarik De Jong dan Barcelona
1. Frenkie de Jong sudah mencetak 5 gol bersama Barcelona. Jumlah ini ternyata masih lebih banyak dari era De Jong selama lima musim di Ajax (4 gol).
2. Barcelona hanya menang tiga kali dari delapan pertandingan tanpa Lionel Messi. Sisanya imbang tiga kali dan kalah dua kali.
3. Riqui Puig hanya membutuhkan tujuh kali sentuhan untuk mencetak gol. Ini jumlah terkecil dibandingkan pemain Barcelona dalam satu pertandingan.
Fakta Menarik
4. Barcelona sudah berhasil tidak kebobolan lawan Elche dalam 9 kali pertemuan terakhir. Statistiknya menang 7 kali imbang 2 kali. Ini jadi rekor terbesar tak kebobolan lawan satu tim.
Advertisement