Sukses

Klasemen Liga Italia : Juventus Masih Tertinggal, AC Milan dan Inter Saling Kejar

AC Milan sampai saat ini masih memuncaki klasemen Liga Italia. Juventus dan Inter juga akan berjuang mempertahankan posisinya.

Liputan6.com, Jakarta Persaingan di Liga Italia musim 2020/2021 kembali dimulai pekan ini. Tim penghuni papan atas AC Milan, Inter, Juventus dan AS Roma berusaha saling mempertahankan posisinya.

AC Milan sampai saat ini masih memuncaki klasemen Liga Italia hingga pekan ke-20. Laju impresif Rossoneri belum dapat dikejar para pesaingnya.

Milan telah mengantongi 14 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 2 kekalahan hasil dari 20 pertandingan. Alhasil, tim asuhan Stefano Pioli itu mengemas 46 poin.

AC Milan unggul dua poin dari rival sekotanya, Inter Milan yang duduk di peringkat kedua. Inter telah mengemas 13 kemenangan, 5 hasil imbang, dan 2 kekalahan.

Pada pekan ini, AC Milan berkesempatan menjauh dari Inter Milan. Syaratnya, mereka harus menang atas Crotone, Minggu (7/2/2021) malam WIB.

Simak Video Menarik Berikut Ini

2 dari 4 halaman

Bukan Lawan Sebanding

Kans memetik tiga poin cukup terbuka. Pasalnya, Crotone bukanlah lawan sebanding bagi Zlatan Ibrahimovic dkk.

Crotone saat ini berada di posisi paling buncit klasemen. Dari 20 pertandingan, Crotone baru mengemas 12 poin. Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya

3 dari 4 halaman

Klasemen Liga Italia

 

 

4 dari 4 halaman

Jadwal Liga Italia

Sabtu 6 Februari 2021

02.45 WIB, Fiorentina vs Inter Milan

21.00 WIB, Sassuolo vs Spezia

21.00 WIB, Atalanta vs Torino

Minggu 7 Februari 2021

00.00 WIB, Juventus vs AS Roma

02.45 WIB, Genoa vs Napoli

18.30 WIB, Benevento vs Sampdoria

21.00 WIB, AC Milan vs Crotone

21.00 WIB, Udinese vs Verona

Senin 8 Februari 2021

00.00 WIB, Parma vs Bologna

02.45 WIB, Lazio vs Cagliari