Liputan6.com, Jakarta- Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer memanaskan isu pembelian penyerang muda Borussia Dortmund Erling Haaland. Solskjaer secara terang-terangan mengakui terus mengikuti perkembangan Haaland.
Haaland saat ini menjadi penyerang paling diburu di Eropa. Meski baru 20 tahun, Haaland tampil sangat cemerlang bersama Dortmund baik di Bundesliga maupun Liga Champions.
Baca Juga
Dua Pertandingan Piala AFF 2024 Besok Bikin Fans Timnas Indonesia Khawatir, Ada apa?
Bukan Hanya Timnas Indonesia Saja, Ini Timnas Negara Lain yang Gunakan Naturalisasi pada Piala AFF 2024
Berambisi Masuk Skuad Akhir 23 Nama Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Ini Ungkapan Pemain Serbabisa Persib Robi Darwis
Banyak klub besar Eropa tertarik dengan pemain asal Norwegia itu. Mulai dari Chelsea, MU, Manchester City, Real Madrid, Juventus, hingga Barcelona.
Advertisement
Kabar ketertarikan MU terhadap Haaland tak dibantah oleh Solskjaer. Kebetulan Solskjaer memang pernah melatih Haaland saat keduanya masih bergabung di klub Molde.
Dalam wawancara dengan media negaranya Norwegia, VG, Ole Gunnar Solskjaer mengakui memang terus mengikuti perkembangan Haaland.
Saksikan Video Menarik Ini
Komentar
"Jelas bahwa Erling akan memiliki karier yang fantastis. Saya mengikuti Erling. Saya selalu mengatakan itu. Kami hampir dua tahun bersama, mungkin. Waktu yang indah," kata Solskjaer.
“Dia pasti akan memiliki karier yang hebat untuk Norwegia dan klubnya. Dia melakukannya dengan sangat baik untuk Dortmund jadi kita akan lihat di mana dia akan berakhir. Sebagai orang Norwegia dan seseorang yang telah bekerja dengannya, tentu saja menyenangkan bahwa dia melakukannya dengan baik."
Advertisement
Tergantung Haaland
Pada kesempatan tersebut, Solskjaer tak membantah dirinya ingin Haaland dapat bergabung bersama MU suatu hari nanti.
"Kami akan melakukan apa yang kami bisa untuk menjadi tim yang lebih baik. Dia akan melakukan apa yang dia bisa untuk menjadi pemain yang lebih baik. Di mana dia akan berakhir? Aku tidak ingin mengatakan apapun selain itu. Aku berharap yang terbaik untuknya. Apapun pilihan yang dia buat terserah dia."