Sukses

Liverpool Diterpa Rumor Tidak Sedap, Jordan Henderson Hanya Tertawa

Kapten Liverpool Jordan Henderson menertawakan rumor rekan setimnya Andy Robertson dan Alisson Becker terlibat dalam perselisihan ruang ganti.

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool mungkin mengalami performa terburuk dalam waktu yang sangat lama. Juara bertahan Liga Inggris itu hanya meraih dua kemenangan dari delapan pertandingan sejak awal 2021.

Hasil tersebut membuat Liverpool terjun bebas ke posisi enam klasemen Liga Inggris. Sebelumnya, The Reds sempat memimpin klasemen pada Desember 2020.

Sejak terpuruk baru-baru ini, sejumlah rumor bermunculan dari Liverpool. Jurgen Klopp harus menepis rumor dirinya mempertimbangkan untuk meninggalkan perannya sebagai manajer Liverpool.

Rumor lainnya adalah bek Andy Robertson dan kiper Alisson Becker terlibat perselisihan di ruang ganti ganti. Kapten Liverpool Jordan Henderson menyebut rumor tersebut adalah yang 'terlucu' yang dia lihat sejauh ini. 

 

 

Saksikan Video Liverpool di Bawah Ini

2 dari 4 halaman

Tidak butuh tanggapan

Henderson mengatakan rumor dan klaim palsu seperti itu tidak membutuhkan tanggapan. "Saya tidak perlu mengatakan apa-apa tentang hal seperti itu," katanya seperti dikutip The Mirror.

"Ya tidak benar. Seseorang duduk di belakang keyboard yang membuat rumor tentang manajer atau pemain di ruang ganti."

 

3 dari 4 halaman

Menikmati rumor

"Saya sangat menyukai saat Robbo dan Ali bertengkar tentang sesuatu. Itu mungkin… itu membuat kami tertawa kecil!" ucap Henderson.

"Selain itu, saya tidak terlalu memikirkannya. Itu adalah rumor, saya hanya menikmati rumor itu, itu saja…!" pungkasnya.

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

Â