Liputan6.com, Turin - Hellas Verona akan menjamu Juventus dalam lanjutan Liga Italia. Laga ini akan berlangsung di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu (28/2/2021) dini hari WIB.
Juventus jelas difavoritkan memenangkan laga ini. Apalagi, bintang Bianconeri Cristiano Ronaldo tengah dalam performa terbaik.
Baca Juga
Ronaldo mencetak dua gol saat Juventus mengalahkan Crotone 3-0, Selasa, 23 Februari lalu. Salah satu golnya lahir lewat sundulan yang luar biasa.
Advertisement
Puetro Fanna mengatakan Verona harus menemukan cara menghentikan Ronaldo jika ingin mendapat hasil positif di laga nanti. "Orang seperti Ronaldo tidak membiarkan Anda tidur di malam hari," katanya seperti dikutip Ace Football.
"Dia tidak tertahankan, untuk menghalanginya Anda harus hampir sempurna."
"Dia harus segera dijaga dua kali lipat setelah menguasai bola dan kemudian berhati-hati untuk permainan udara. Dia menghancurkan dengan kepalanya," ucap mantan pemain Juventus dan Verona itu menambahkan.
Â
Saksikan Video Juventus di Bawah Ini
Punya peluang
Meski Juventus lebih diunggulkan, Fanna menyebut Verona juga punya peluang memenangkan laga ini. "Kunci pertandingan untuk Verona adalah kekuatan tim," ujarnya.
"Menghadapi mereka tidak pernah mudah meski banyak yang akan menjagokan Juventus."
"Verona bisa mengalahkan Bianconeri, meski jelas itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit," pungkas Fanna.
Advertisement
Jadwal Liga Italia
Sabtu, 27 Februari 2021
21.00 WIB: Spezia vs Parma
Minggu, 28 Februari 2021
00.00 WIB: Bologna vs Lazio
02.45 WIB: Hellas Verona vs Juventus
18.30 WIB: Sampdoria vs Atalanta
21.00 WIB: Crotone vs Cagliari
21.00 WIB: Udinese vs Fiorentina
21.00 WIB: Inter Milan vs Genoa
Senin, 1 Maret 2021
00.00 WIB: Napoli vs Benevento
02.45 WIB: AS Roma vs AC Milan
Â
Klasemen Liga Italia
Advertisement