Sukses

Lewat Media Sosial, Cristiano Ronaldo Mengklaim Lewati Rekor Gol Pele

Ronaldo mengklaim sudah membuat 770 gol dan melewati rekor milik Pele.

Liputan6.com, Jakarta- Megabintang Juventus Cristiano Ronaldo mengukuhkan diri sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di dunia melewati rekor Pele. Ronaldo sampai menulis surat terbuka yang juga menyinggung Pele di media sosial.

Ronaldo pada Senin (15/3/2021) dinihari WIB mencetak hat-trick guna membantu Juventus menang 3-1 atas Cagliari pada laga lanjutan Liga Italia Serie A.

Usai pertandingan melawan Cagliari, Ronaldo mengklaim sudah mencetak 770 gol sepanjang kariernya, baik di level klub maupun bersama timnas Portugal. Bagi Ronaldo, dirinya sudah melewati rekor gol Pele sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di dunia.

Ronaldo baru mau buka suara soal memecahkan rekor gol Pele usai hat-trick ke gawang Cagliari. Padahal banyak kalangan sudah menganggapnya memecahkan rekor milik Pele sejak Januari lalu saat membuat gol ke-760 di Piala Super Italia.

Ketika itu, Pele sendiri seperti tak mau mengakui rekor abadi miliknya sudah dipecahkan Ronaldo. Oleh karena itu, Ronaldo pun menyinggung Pele di media sosialnya saat mengukuhkan dirinya menjadi pencetak gol terbanyak di dunia.

Berikut tulisan panjang Ronaldo di media sosial soal 770 gol dan Pele:

 

Saksikan Video Menarik Ini

2 dari 3 halaman

Tulisan Ronaldo

Beberapa minggu terakhir dipenuhi dengan berita dan statistik yang menganggap saya adalah pencetak gol terbanyak dunia dalam sejarah sepak bola, melewati rekor 757 gol Pele. Meskipun saya bersyukur atas pengakuan itu, sekarang saatnya saya menjelaskan mengapa saya tidak mengakui rekor itu hingga saat ini

Kekaguman saya yang abadi dan tanpa syarat untuk mister Edson Arantes do Nascimento (Pele), seperti rasa hormat yang saya miliki untuk sepak bola pertengahan abad ke-20, membuat saya memperhitungkan jumlah golnya menjadi 767, dengan asumsi 9 golnya untuk Tim Negara Bagian Sao Paulo, serta gol tunggalnya untuk Tim Militer Brasil, sebagai gol resmi.

Dunia telah berubah sejak saat itu dan sepak bola juga berubah, tetapi ini tidak berarti bahwa kami dapat menghapus sejarah begitu saja sesuai dengan kemauan kami.

Hari ini, saat saya mencapai 770 gol dalam karier profesional saya, kata-kata pertama saya langsung ditujukan kepada Pele. Tidak ada pemain di dunia termasuk saya, yang dibesarkan tanpa mendengarkan cerita tentang permainannya, dan prestasinya.

3 dari 3 halaman

Selanjutnya

Dan untuk alasan itu, saya dipenuhi dengan kegembiraan dan kebanggaan karena saya mengakui diri saya di puncak daftar pencetak gol dunia, melewati rekor Pele, sesuatu yang tidak pernah saya impikan saat tumbuh sebagai anak dari Madeira.

Terima kasih untuk semua yang telah ambil bagian dalam perjalanan luar biasa ini bersama saya. Kepada rekan satu tim saya, kepada lawan saya, kepada para penggemar permainan indah di seluruh dunia dan, yang terpenting, kepada keluarga dan teman dekat saya: percayalah ketika saya mengatakan bila saya tidak dapat melakukannya tanpa Anda.

Sekarang saya tidak sabar menunggu pertandingan dan tantangan berikutnya! Rekor dan trofi berikutnya! Percayalah, cerita ini masih jauh dari selesai. Masa depan adalah besok dan masih banyak yang harus dimenangkan untuk Juventus dan Portugal!