Sukses

Pelatih Timnas Spanyol Sempat Terjebak di Lift Sebelum Hadapi Kosovo

Timnas Spanyol berhasil mengalahkan Kosovo dengan skor 3-1 pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Liputan6.com, Jakarta Insiden mendebarkan mewarnai perjalanan timnas Spanyol pada babak kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis dini hari WIB (1/4/2021). Beruntung mereka mampu melaluinya dan pulang dengan tiga poin. 

La Roja tengah dalam kepercayaan diri yang tinggi menyambut laga ketiga grup B kulaifikasi Piala Dunia 2022. Itu setelah pasukan Luis Enrique tampil baik di dua ajang bergengsi lainnya. 

Pada penyisihan Euro 2020, timnas Spanyol berada di urutan teratas dengan selisih 5 poin dari Swedia dan 9 poin dari Norwegia. Sementara di UEFA Nations League, Spanyol juga berhasil memimpin grup 4 dengan 11 poin atau dua poin lebih baik dari timnas Jerman yang berada di urutan kedua. 

Kosovo menjadi lawan La Furia Roja pada partai ketiga babak penyisihan grup B Piala Dunia 2022 zona Eropa. Pertandingan berlangsung di Stadio Olimpico, Sevilla, Kamis dini hari WIB (1/4/2021). 

Timnas Spanyol berhasil mengamankan tiga poin saat menjamu Kosovo pada lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2022. Bertanding di Stadio Olimpico, Sevilla, La Furia Roja menang dengan skor 3-1. 

Tambahan tiga poin sekaligus mengantar Spanyol ke puncak klasemen Grup B zona Eropa menggusur Swedia. Saat ini, Spanyol memimpin di urutan pertama dengan koleksi 7 poin dari 3 pertandingan. 

 

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

2 dari 3 halaman

Terjebak di Lift

Namun perjalanan Spanyol memetik kemenangan atas Kosovo terbilang tidak mudah. Emosi pasukan Luis Enrique sudah dibuat naik-turun bahkan saat mereka hendak berangkat ke lokasi pertandingan.

Seperti dilansir Football Espana, perjalanan timnas Spanyol menuju stadion sempat terganggu insiden konyol yang menimpa Luis Enrique dan stafnya. Mereka terjebak di lift hotel saat tim akan berangkat. 

 

3 dari 3 halaman

Terlambat Sejam

Butuh waktu untuk mengevakuasi mereka dan mengakibatkan perjalanan tim tersendat. Setelah berhasil dievakuasi mereka pun terpaksa bertolak dengan bus yang terpisah menuju Stadio Olimpico, Sevilla. Akibat kejadian ini, timnas Spanyol terlambat sekitar sejam untuk tiba di lokasi pertandingan.

Beruntung insiden tersebut tidak mengganggu permainan Spanyol saat bertemu Kosovo. Tiga gol berhasil dicetak oleh Daniel Olmo (34'), Ferran Torres (36'), dan Gerard (75'). Sementara satu-satunya gol hiburan yang berhasil dicetak tim tamu berasal dari Bes Halimi pada menit ke-70. 

 

Â