Liputan6.com, Jakarta - Juventus akan meladeni Parma dalam lanjutan Liga Italia, Kamis (22/4/2021) dinihari WIB. Ambisi menang pun diusung pelatih Juventus, Andrea Pirlo demi bangkit usai kekalahan dari Atalanta pada laga sebelumnya.
"Tim tentu saja kecewa setelah pertandingan di Atalanta. Tetapi kami percaya diri karena kami bermain bagus," ujar Pirlo seperti dilansir situs resmi Juventus.
Baca Juga
Juventus menderita kekalahan tipis 0-1 dari Atalanta pada laga pekan sebelumnya. Kekalahan itu membuat peluang Juventus mempertahankan gelar juara Liga Italia musim ini menipis.
Advertisement
Saat ini, Juventus menempati urutan ke-4 dengan 62 poin. Bianconeri tertinggal 13 poin dari Inter Milan di posisi puncak.
Liga Italia musim ini hanya menyisakan tujuh pertandingan lagi. Butuh keajaiban agar Juventus bisa mempertahankan gelarnya.
Pirlo mengaku hanya fokus kepada pertandingan melawan Parma. "Ini pertandingan penting, terutama setelah kekalahan melawan Atalanta," ujarnya.
Â
Saksikan Video Juventus di Bawah Ini
Finis Sebaik Mungkin
Pirlo menambahkan, saat ini targetnya hanya finis sebaik mungkin. Ia juga ingin Juventus menjuarai Coppa Italia.
"Saya hanya berpikir menuntaskan musim ini dengan baik. Target saya adalah menempatkan Juventus di empat besar dan menjuarai Coppa Italia," ujarnya.
Â
Advertisement