Sukses

Roma Kukuhkan Mourinho Jadi Manajer Jelang Pertemuan Lawan MU

Kemenangan telak MU pada leg pertama semifinal Liga Europa membuat peluang Roma cukup berat

Liputan6.com, Jakarta Klub raksasa Liga Italia, AS Roma, telah mengonfirmasi manajer Paulo Fonseca akan meninggalkan klub pada akhir musim dan digantikan Jose Mourinho. Penunjukkan Mourinho dilakukan jelang pertemuan melawan Manchester United atau MU di ajang Liga Europa.

Mourinho, 58, sempat menganggur setelah dipecat Tottenham Hotspur bulan lalu. Tapi, sekarang pelatih asal Portugal itu akan mengambil alih klub ibu kota Italia menjelang musim baru.

Mantan manajer Manchester United dan Chelsea pernah melatih di Italia sebelumnya. Dia membimbing Inter Milan menuju gelar liga back-to-back serta Treble bersejarah pada 2010.

Sebelumnya, sebuah pernyataan dari Roma berbunyi: "Klub dengan senang hati mengumumkan kesepakatan telah dicapai dengan Jose Mourinho untuk dia menjadi pelatih kepala baru kami menjelang musim 2021-22."

Fonseca keluar setelah Roma menjalani enam pertandingan tanpa kemenangan, termasuk kekalahan 2-6 di Old Trafford pekan lalu. Fonseca akan memimpin Roma untuk leg kedua melawan United.

Simak Video Menarik Berikut Ini

2 dari 5 halaman

Tersingkir

Kemenangan telak MU pada leg pertama semifinal Liga Europa membuat Roma secara efektif sudah tersingkir dari Liga Europa jelang leg kedua di Roma pada Kamis malam.

Roma harus menang dengan selisih setidaknya empat gol jika mereka ingin mencapai final di Gdansk akhir bulan ini.

3 dari 5 halaman

Tiga Tahun

Seperti diketahui, pelatih flamboyan Mourinho resmi ditunjuk menangani AS Roma pada Selasa (4/5/2021) malam WIB. Mourinho akan dikontrak Roma selama tiga tahun.

Namun eks manajer Manchester United dan Chelsea itu baru akan menukangi Lorenzo Pellegrini dan kawan-kawan mulai musim depan.

4 dari 5 halaman

Kesepakatan

Pengumuman Mourinho melatih Roma ini diumumkan beberapa saat setelah pelatih saat ini Fonseca dipastikan akan pergi setelah musim 2020-2021 berakhir.

"Klub ingin mengumumkan sebuah kesepakatan telah dicapai dengan Mourinho untuk menjadi pelatih baru pada musim 2021-20221," demikian pernyataan resmi AS Roma.

5 dari 5 halaman

Urutan AS Roma