Liputan6.com, Jakarta - Denmark, tepatnya Kota Kopenhagen, mendapat kehormatan menjadi penyelenggara Euro 2020 atau Euro 2021. Stadion yang akan digunakan adalah Parken Stadium.
Parken Stadium akan menggelar empat pertandingan Euro 2020 atau Euro 2021, tiga di fase grup dan satu laga 16 besar. Timnas Denmark akan menghadapi Finlandia dan Belgium di stadion kebanggaan mereka pada Grup B.
Stadion di negara Eropa Utara ini adalah markas dari klub Superliga Denmark, F.C. Copenhagen dan Timnas Denmark. Stadion ini menjadi venue terkecil Euro 2020 atau Euro 2021 dengan kapasitas yang hanya 38 ribu penonton.
Advertisement
Meski hanya boleh menampung 38.000 penonton dalam satu pertandingan sepak bola, stadion ini bisa dipadati sekitar 50.000-55.000 penonton jika menggelar suatu konser. Sejumlah musisi top dunia pernah menggelar konser di Parken.
Berikut 5 fakta menarik tentang Parken Stadium seperti dikutip dari berbagai sumber.
Â
Â
1. Pertandingan terakhir dan pembuka
Parken Stadium dibangun di lokasi bekas stadion nasional Denmark, Idrætsparken, dari 1990 hingga 1992. Pertandingan terakhir Timnas Denmark di Idrætsparken terjadi pada 14 November 1990, kalah dari Yugoslavia 0-2 dalam kualifikasi Euro 1992.
Pada 9 September 1992, Parken Stadium kembali dibuka dengan laga persahabatan melawan Jerman. Timnas Denmark kalah 1-2 ketika itu.
Â
Â
Advertisement
2. Baltica Finans
Investor Baltica Finans A/S membangun kembali Parken Stadium dengan jaminan dari Asosiasi Sepak Bola Denmark, bahwa semua pertandingan nasional dimainkan di stadion ini selama 15 tahun. Biaya rekonstruksi, merobohkan, dan membangun kembali tiga dari empat tribun asli mencapai 640 juta kroner Denmark.
Pada 1998, Baltica Finans menjual stadion ke F.C. Kopenhagen untuk 138 juta DKK. Klub tersebut kini memiliki stadion dan gedung perkantoran yang berdekatan di perusahaan Parken Sport & Entertainment.
Â
Â
3. Stadion bintang 4
Parken Stadium dimasukkan dalam daftar stadion bintang 4 UEFA pada musim gugur 1993. Status itu membuat Parken Stadium memenuhi syarat menjadi tuan rumah final Liga Europa (ketika itu bernama Piala UEFA) dan Piala Winners yang sekarang sudah tidak ada lagi.
Meski menjadi stadion bintang 4, Parken Stadium tidak bisa mengajukan permohonan untuk laga Liga Champions. Sebab, syaratnya harus memiliki kapasitas 50.000 kursi, sedangkan Parken Stadium hanya boleh menampung 38.000 penonton dalam satu pertandingan.
Â
Â
Advertisement
4. Telia Parken
Pada 1 Mei 2014, stadion baru yang mencakup fasilitan Wi-Fi dan didukung oleh Telia diterbitkan. Kesepakatan itu menyediakan Wi-Fi berkecepatan tinggi gratis untuk semua penonton dalam setiap acara di stadion.
Perjanjian tersebut mencakup sponsor penamaan selama tujuh tahun. Pada 17 Juli 2014, nama stadion diubah menjadi Telia Parken.
Pada 26 Agustus 2020, diumumkan jika nama stadion akan dikembalikan ke nama aslinya. Lima hari kemudian, tepatnya 31 Agustus, stadion itu kembali bernama Parken Stadium.
Â
Â
5. Konser Michael Jackson
Tak hanya menggelar pertandingan sepak bola, Parken Stadium juga digunakan sebagai tempat konser. Sebagai konsekuensi ini, atap stadion yang dapat dibuka diterapkan pada2000 dan 2001.
Sejumlah musisi dunia seperti Madonna, The Rolling Stones, Bon Jovi, Metallica, Guns N' Roses, hingga Justin Bieber pernah konser di Parken Stadium. Konser terbesar ialah pertunjukan Michael Jackson pada 14 Agustus 1997, selama tur HIStory-nya, dengan 60.000 tiket terjual.
Pertunjukan kedua diadakan pada 29 Agustus di mana Michael mendapat pesta ulang tahun kejutan setelah penampilan "You Are Not Alone".
Advertisement