Sukses

Hasil NBA : Irving Cedera, Nets Kalah Lagi di Kandang Bucks

Irving mengalami cedera di gim keempat semifinal Wilayah Timur NBA.

Liputan6.com, Jakarta- Milwaukee Bucks berhasil menyamakan skor atas Brooklyn Nets di semifinal Wilayah Timur NBA. Bucks merebut gim keempat 107-96 di Fiserv Forum, Senin (14/6/2021) dinihari WIB.

Nets sempat unggul 2-0 atas Bucks setelah memenangi gim pertama dan kedua. Namun Nets tak berdaya ketika berkunjung ke Fiserv Forum pada gim ketiga dan keempat. Gim kelima akan kembali dilangsungkan di markas Nets.

Pada laga ini Nets harus kehilangan point guard andalannya Kyrie Irving. Pemain yang baru menjadi mualaf ini mengalami cedera pergelangan kaki sehingga cuma bisa main 17 menit.

Keluarnya Irving menjadi kerugian besar bagi Nets. Irving sedang dalam performa apik. Sebelum cedera, Irving membuat 11 poin.

Hilangnya Irving dan belum bisa turunnya James Harden membuat Nets kesulitan mengimbangi Bucks. Nets cuma bisa bertumpu pada seorang Kevin Durant dalam urusan mendulang poin.

 

 

Saksikan Video Menarik Ini

2 dari 3 halaman

Dimanfaatkan Bucks

Begitu Irving cedera, Bucks langsung berbalik menguasai keadaan. Tertinggal 23-26 di kuarter pertama, Bucks bangkit di kuarter dua dan bisa berbalik unggul lima poin saat jeda babak pertama.

Bucks makin leluasa di kuarter tiga. Dimotori Giannis Antetokounmpo dan Khris Middleton, Bucks memperlebar keunggulan menjadi 12 angka.

3 dari 3 halaman

Durant Dikunci

Nets tak bisa mengejar di kuarter empat. Terlebih Durant mendapat pengawalan ketat dari  power forward Bucks, PJ Tucker.

Antetokounmpo mencetak 34 poin dan 12 rebound untuk Bucks di laga ini. Durant sendiri finis dengan 28 poin dan 13 rebound. Durant cuma bisa membuat sembilan poin ketika dijaga Tucker.