Sukses

Tambah Daya Gedor, Sulut United Datangkan Eks Striker Timnas U-23

Vian mengatakan, dengan hadirnya Aldair akan menambah daya gedor Sulut United dalam mengarungi kompetisi musim ini.

Liputan6.com, Manado - Persiapan untuk berlaga di Kompetisi Liga 2 Indonesia, Sulut United terus berbenah. Terbaru, tim yang bermarkas di Stadion Klabat Manado ini menambah satu pemain anyar di lini depan. Dia adalah Aldair Makatindu, eks striker Timnas U-23 asuhan Rahmad Darmawan di tahun 2013 silam.

“Dalam persiapan menghadapi bergulirnya kembali Liga 2, Sulut United memperkenalkan satu pemain yang baru bergabung yakni Aldair Makatindu,” ujar Asisten Manajer Sulut United Vian Rondonuwu dalam acara gathering di Manado, Selasa (15/6/2021).

Vian mengatakan, dengan hadirnya Aldair akan menambah daya gedor Sulut United dalam mengarungi kompetisi musim ini. Apalagi Aldair adalah putra daerah Sulut, yang juga merupakan anak dari legenda Persma Manado Abner Makatindu.

“Kehadiran Aldair menambah kekuatan di lini depan Sulut United,” ujar Vian.

Sebelum menjadi bagian dari Sulut United, Aldair memperkuat PSIM Yogyakarta dan PSIS Semarang. Mengawali karir yunior di Persmin Minahasa dan Persma Manado, pemain kelahiran 25 Mei 1992 ini kemudian berkiprah di Persisam Putra Samarinda.

“Terima kasih untuk manajemen Sulut United. Semoga kehadiran saya bisa memberi kontribusi untuk tim,” ujar pemain yang sempat memperkuat Persekaba Bangkalan ini.

Aldair juga meminta dukungan dari pada pendukung Sulut United, agar bisa memberi yang terbaik untuk tim berjuluk Gorango Utara itu.

Simak juga video pilihan berikut: