Liputan6.com, London - Jadon Sancho tinggal selangkah lagi menjadi pemain Manchester United atau MU. Ini Setan Merah mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund terkait biaya transfer pemain berusia 21 tahun itu.
Seperti diberitakan sebelumnya, MU bakal memboyong Sancho ke Old Trafford dengan mahar 85 juta euro atau sekitar Rp1,4 triliun. Dia bakal menandatangani kontrak lima tahun, plus opsi semusim, usai menjalani tes medis.
Baca Juga
Tiga hari setelah transfer diumumkan, Sancho menjadi starter ketika Inggris mengalahkan Ukraina 4-0 pada perempat final Euro 2020 di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu (4/7/2021) dini hari WIB. Ia telah berjanji untuk saat ini fokus ke turnamen Benua Biru tersebut.
Advertisement
"Agar adil, saya tidak ingin berbicara tentang Manchester United. Saat ini saya hanya ingin fokus di Inggris," katanya kepada BBC Radio5 Live saat ditanya tentang kepindahannya.
Â
Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini
Fokus Euro 2020
Sancho sekarang memilih fokus membela Inggris di Euro 2020. Apalagi, The Three Lions telah lolos ke semifinal.
"Saya merasa di atas bulan. Hari ini harus menang dan saya senang mendapat kesempatan bermain. Ini momen spesial bagi saya," ucapnya.
"Setiap kali saya tidak bermain, saya kembali berlatih dan memberikan segalanya.
"Saya baru saja fokus pada diri saya sendiri ketika saya berada di Inggris. Saya selalu siap jika saya perlu masuk," ujar Sancho menambahkan. "Kami tahu hari ini akan menjadi pertandingan besar, Ukraina adalah tim yang sangat bagus. Saya senang."
Â
Advertisement
Lawan Denmark
Sancho berharap bisa kembali dimainkan pelatih Gareth Southgate saat Inggris menghadapi Denmark di semifinal. Laga ini akan berlangsung di Stadion Wembley, London, Kamis, 8 Juli.
Bermain di depan publik sendiri, Inggris jelas lebih difavoritkan ketimbang Denmark. The Three Lions berpotensi bertemu Spanyol atua Italia di final.
Setelah Euro 2020 berakhir, Sancho akan menyelesaikan kepindahannya ke Manchester United.