Sukses

Putus Asa Cari Dana, Real Madrid Tempatkan Hazard di Daftar Transfer

Hazard telah mengalami masa-masa sulit karena cedera sejak pindah ke Spanyol. Dia hanya tampil 43 kali untuk Real Madrid.

Liputan6.com, Jakarta Penyerang Real Madrid Eden Hazard dilaporkan telah masuk daftar transfer klub raksasa La Liga itu. Padahal, pelatih baru Carlo Ancelotti masih ingin mempertahankan pemain asal Belgia tersebut.

Mantan pemain Chelsea itu telah mengalami masa-masa sulit karena cedera sejak pindah dari ibu kota Inggris ke Spanyol. Hazard hanya tampil 43 kali untuk Real Madrid selama dua musim terakhir.

Hazard sebelumnya telah dikaitkan dengan rencana sensasional kembali ke Chelsea di tengah perjuangannya di Real Madrid. Meskipun dia telah menegaskan bahwa ingin menjadi "pemimpin" di Bernabeu.

Namun, Marca mengklaim bahwa Real Madrid siap untuk menempatkan Hazard di pasar transfer dalam upaya putus asa untuk mengumpulkan dana. Padahal, Ancelotti tertarik untuk bekerja dengan Hazard.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Ancelotti yakin dia bisa mendapatkan yang terbaik dari penyerang yang diganggu cedera. Tapi, Real Madrid akan terbuka untuk penjualan dengan harga yang tepat.

Simak Video Menarik Berikut Ini

2 dari 5 halaman

Bantah

Hazard hanya mencetak lima gol untuk Real Madrid, dan dia mengklaim satu assist dalam empat penampilan untuk Belgia di Euro 2020.

Sebelumnya, Hazard, membantah isu yang menyebutkan dirinya bakal kembali ke Chelsea pada musim panas ini. Hazard menegaskan dia bertekad untuk memperbaiki performa dan membuktikan dirinya di Real Madrid musim depan.

3 dari 5 halaman

Sentuhan Terbaik

Ya, seperti diketahui, selama membela Los Blancos, pemain 30 tahun yang didatangkan dengan harga 100 juta euro ini memang belum bisa menampilkan sentuhan terbaiknya ketika diturunkan.

Apalagi ia teramat sering didekap cedera di dua musim awalnya bersama El Real. Total sudah 12 cedera yang didapat Hazard dalam dua musimnya di Madrid.

4 dari 5 halaman

Ingin Pembuktian

"Saya masih memiliki kontrak tiga tahun dengan Real Madrid, jadi kembali ke Inggris tidak mungkin," ujar Hazard seperti dilansir Tribalfootball.

"Semua orang tahu bahwa dua tahun pertama saya tidak bagus, jadi pertama-tama saya ingin membuktikan diri di Real Madrid. Saya akan melakukan segalanya untuk melakukan itu," katanya.

5 dari 5 halaman

Rencana

“Saya tentu tidak melihat diri saya meninggalkan Madrid, mengingat situasi kontrak. Saya tahu diri saya sendiri dan saya tahu kapan saya bugar. Jika itu masalahnya, saya bisa memberikan segalanya untuk Real musim depan. Itu rencana saya," ujar kapten Timnas Belgia itu.