Sukses

Fabio Quartararo Mulai Pikirkan Gelar Juara Dunia MotoGP 2021

Rider Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo mengaku mulai memikirkan kans menjadi juara dunia MotoGP 2021 pada seri Austria, akhir pekan lalu.

Liputan6.com, Spielberg - Rider Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo mengaku mulai memikirkan kans menjadi juara dunia MotoGP 2021 pada seri Austria, akhir pekan lalu.

Pembalap asal Prancis tersebut memilih bermain aman dalam balapan dramatis di Red Bull Ring. Dia ikut masuk pit untuk mengganti ban bersama empat nama lain dengan lomba menyisakan tiga putaran.

Quartararo akhirnya gagal naik podium dan menyelesaikan MotoGP Austria di urutan ketujuh. Namun, dia sukses memperlebar keunggulan atas rival di klasemen MotoGP.

Sebelum dua seri beruntun di Red Bull Ring, Quartararo memimpin 34 angka atas pesaing terdekat Johann Zarco. Kini dia berada 47 nilai dari dua pemburu utamanya, Francesco Bagnaia dan Joan Mir.

"Ada banyak risiko dan saya tidak mau melakukan kesalahan bodoh dan terjatuh. Saya mulai memikirkan gelar," kata Quartararo, dilansir Motorsport.

 

2 dari 4 halaman

Capaian Bagus

Quartararo layak gembira atas capaiannya pada dua balapan di Red Bull Ring, yakni seri Styria dan Austria. Sebab, sirkuit tersebut kurang bersahabat dengan Yamaha.

Terakhir kali Tiga Garpu Tala berjaya di sana pada 1988 lewat Eddie Lawson ketika kompetisi masih 500cc. "Dalam kondisi kering, saya yakin punya peluang menjuarai MotoGP Austria. Sayangnya hujan turun," ungkapnya.

3 dari 4 halaman

Klasemen MotoGP

Peringkat-Perubahan-Pembalap-Asal-Tim (Motor)-Poin/Selisih

1. = Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 181

2. ^2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21) 134 (-47)

3. = Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 134 (-47)

4. Ë…2 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21) 132 (-49)

5. = Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) 105 (-76)

6. ^2 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 98 (-83)

7. Ë…1 Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 95 (-86)

8. Ë…1 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) 85 (-96)

9. = Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) 67 (-114)

10. ^2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)* 64 (-117)

11. Ë…1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 59 (-122)

12. Ë…1 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 55 (-126)

13. = Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 44 (-137)

14. ^2 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 41 (-140)

15. Ë…1 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 41 (-140)

4 dari 4 halaman

Selanjutnya

 

16. Ë…1 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) 40 (-141)

17. = Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* 31 (-150)

18. = Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) 30 (-151)

19. = Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) 28 (-153)

20. = Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19)* 27 (-154)

21. = Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) 24 (-157)

22. = Stefan Bradl GER HRC (RC213V) 11 (-170)

23. = Dani Pedrosa SPA Red Bull KTM (RC16) 6 (-175)

24. = Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP)* 4 (-177)

25. = Michele Pirro ITA Pramac Ducati (GP21) 3 (-178)

26. = Tito Rabat SPA Pramac Ducati (GP21) 1 (-180)