Sukses

Thomas Muller Ingin Lihat Messi dan Ronaldo Main Bareng

Pemain bintang Bayern Munchen, Thomas Muller, mengaku ingin menyaksikan Messi dan Ronaldo bermain bersama

Liputan6.com, Munchen- Pemain Bayern Munchen Thomas Muller mengaku bakal senang jika dirinya bisa melihat dua legenda sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, bermain bersama pada tahun-tahun terakhir dalam karier mereka.

Kedua pemain asal Argentina dan Portugal tersebut baru-baru ini membuat gebrakan baru yang mengguncang dunia sepak bola. La Pulga yang selama ini dikenal sebagai pemain andalan Barcelona akhirnya pindah ke Paris Saint-Germain (PSG).

Sementara itu, CR7 yang telah 12 tahun berkarier di La Liga dan Serie A memutuskan untuk kembali ke Liga Premier. Ia sempat dirumorkan bakal hijrah ke City. Namun, penyerang veteran ini justru merapat ke klub lamanya Manchester United di Old Trafford.

Dilansir dari Goal.com, bintang Jerman Thomas Muller kini menyatakan bahwa potensi kedua legenda tersebut untuk bermain bersama akan menjadi hal yang menguntungkan bagi dunia olahraga.

“Jika Kylian Mbappe pergi (dari PSG), saya ingin melihat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bermain bersama,” ujar pemain berusia 31 tahun tersebut kepada Sky Sports pasca kemenangan timnya dengan skor 5–0 atas Hertha BSC pada Sabtu lalu, seperti dilansir dari Goal.com.

2 dari 4 halaman

Kombinasi Menarik

Lebih lanjut, Muller menilai permainan Messi dan Ronaldo bakal menjadi kombinasi yang amat menarik untuk disaksikan oleh penggemar sepak bola.

“Itu akan menjadi kombinasi yang sangat menarik, terutama bagi saya sebagai penggemar olahraga ini. Anda butuh pemain yang bagus saat menguasai bola dan saat tidak menguasai bola,” ujar Muller.

“Cristiano (Ronaldo) telah menjadi pemain yang sangat kuat. Dia tidak membutuhkan bola sedalam itu lagi. (Sementara itu,) Messi dan Neymar bisa saja melewati lini tengah. Itu akan menarik,” sambungnya, seperti dikutip dari Goal.com.

3 dari 4 halaman

Pertemuan Muller dengan Messi dan Ronaldo

Muller berhasil menghindari pertemuan langsung dengan Messi dan Ronaldo ketika ia kembali dari tugas internasionalnya bersama Timnas Jerman. Dikutip dari Goal.com, pemain tersebut ditunjuk untuk masuk ke skuad utama Hansi Flick dalam kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022.

Adapun, Bayern tergabung dalam Grup E Liga Champions musim ini, bersama Barcelona, Benfica, dan Dynamo Kyiv. Messi bersama PSG bakal menghadapi Manchester City, RB Leipzig, dan Club Brugge. Sementara itu, Ronaldo dan MU akan berhadapan dengan sang juara Liga Europa Villarreal, Atlanta, dan Young Boys.

 

Penulis: Melinda Indrasari

4 dari 4 halaman

Peringkat