Sukses

Barcelona Beri Nomor Punggung Griezmann ke Ousmane Dembele

Gelandang Barcelona, Ousmane Dembele resmi menjadi pemilik baru nomor punggung tujuh. Nomor tersebut lowong setelah Antoine Griezmann balik ke Atletico Madrid di bursa transfer musim ini.

Liputan6.com, Barcelona - Gelandang Barcelona, Ousmane Dembele resmi menjadi pemilik baru nomor punggung tujuh. Nomor tersebut lowong setelah Antoine Griezmann balik ke Atletico Madrid di bursa transfer musim ini.

Dilansir Sportskeeda, kepastian nomor punggung Dembele diunggah langsung akun twitter resmi Barcelona. Dalam videou itu, gelandang asal Prancis itu terlihat memamerkan nomor tujuh miliknya.

Dembele saat ini masih dalam proses pemulihan cedera. Ia telah absen membela Barcelona sejak Juni karena cedera di kaki kanannya.

"Dembele saat ini terus melanjutkan proses pemulihannya di Ciutat Esportiva, meskipun banyak pemain lain pergi untuk membela tim nasional masing-masing," tulis pernyataan resmi Barcelona.

Barcelona sebetulnya sempat disebut bakal melego Dembele. Faktor cedera dan performa yang tak kunjung membaik menjadi alasannya.

Namun peruntungan Dembele berubah di bawah asuhan Ronald Koeman. Ia mulai menjadi andalan di lini depan.

Pada musim lalu, Dembele tampil 44 kali dan mencetak 11 gol. Ia ikut berjasa mempersembahkan trofi Copa del Rey.

 

 

2 dari 3 halaman

Kontrak Baru

Di sisi lain, Dembele juga disebut-sebut akan mendapat perpanjangan kontrak dari Barcelona. Kontrak Dembele diketahui akan habis pada Juni 2022.

Barcelona ingin mengandalkan Dembele setelah Griezmann dan Lionel Messi hengkang. Ia bersama Ansu Fati diharapkan bisa menjadi tumpuan di lini depan.

3 dari 3 halaman

Statistik Dembele di Barcelona

2017/18: 23 main, 4 gol

2018/19: 42 main, 14 gol

2019/20: 9 main, 1 gol

2020/21: 44 main, 1 gol

Trofi

Liga Spanyol: 2

Copa del Rey: 2

Piala Super Spanyol: 1