Liputan6.com, Jakarta - Laga Sevilla vs Barcelona pada lanjutan La Liga 2021/2022 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sabtu (11/9/2021) terpaksa ditunda.
Dewan Tinggi Olahraga Spanyol (CSD) memenuhi permintaan kedua klub yang ingin menunda pertandingan tersebut karena bentrok dengan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol.
Baca Juga
Partai terakhir kualifikasi Piala Dunia pada jeda internasional kali ini akan berakhir Jumat (10/9/2021). Artinya, pemain yang mengadu nasib di Negeri Matador tidak bisa bermain karena minimnya waktu.
Advertisement
Bek Barcelona asal Uruguay Ronald Araujo menjadi salah satu pemain yang akan melewat laga kontra Sevilla.
Permintaan Dikabulkan
RFEF (Federasi Sepak Bola Spanyol) sebelumnya telah menolak permintaan untuk pemunduran jadwal. Namun, akhirnya berkat usaha serius dari La Liga, permintaan itu dikabulkan.
Itu artinya Barcelona tidak akan bermain di akhir pekan ini dan baru akan kembali beraksi pada 14 september menghadapi Bayern Munchen di Liga Champions.
Belum ada tanggal pasti pertandingan kontra Sevilla itu akan dimainkan. Begitu pula duel Villarreal vs Alaves yang bernasib sama. Sedangkan pertandingan La Liga lain berjalan sesuai rencana.
Advertisement