Sukses

MU Pecundangi West Ham, De Gea Dapat Hormat dari Solskjaer

David de Gea melakukan penyelamatan penting pada menit akhir untuk memastikan MU tidak puas dengan hasil imbang melawan West Ham United.

Liputan6.com, London - Manchester United atau MU membawa pulang tiga poin dari kandang West Ham United pada match day kelima Liga Inggris. Man Utd menang 2-1 di London Stadium, Minggu (19/9/2021) malam WIB.

MU tertinggal terlebih dahulu di menit ke-30 lewat gol Said Benrahma. Tetapi lima menit kemudian, Cristiano Ronaldo menyamakan skor menjadi 1-1.

Pada menit ke-89, Jesse Lingard membawa Setan Merah berbalik unggul 2-1. Saat West Ham bakal kalah, MU memberikan peluang bagus untuk mencetak gol penyeimbang melalui tendangan penalti setelah Luke Shaw dinilai handball di kotak terlarang.

Kiper MU David de Gea tetap tenang menghadapi tekanan. Pemain Spanyol itu memblok tendangan Mark Noble untuk memastikan juara Liga Inggris 20 kali itu membawa pulang kemenangan 2-1.

 

2 dari 4 halaman

Dapat selamat

Segera setelah wasit meniup peluit tanda laga terakhir, Manajer Ole Gunnar Solskjaer dan para pemain MU berlari ke De Gea untuk memberi selamat kepadanya.

"Anda tahu dia adalah penjaga gawang top, semua orang senang memiliki dia di belakang mereka," kata Solskjaer kepada MUTV.

"Dia kembali fokus, benar-benar bertekad, dengan keinginan untuk menunjukkan siapa dia. Ini musim ke-11 dan kami tidak pernah berhenti percaya padanya, dan penting bahwa dia juga tahu itu."

"Dia datang di pra-musim dan berkata: 'Saya tahu saya seharusnya diistirahatkan tetapi saya ingin kembali lebih awal' dan itu menunjukkan tekadnya," pungkas Solskjaer.

 

3 dari 4 halaman

Posisi ketiga

Kemenangan atas West Ham membuat MU memiliki 13 poin dari lima pertandingan. Setan Merah kini menduduki urutan ketiga klasemen di bawah Chelsea dan Liverpool.

Sebenarnya, MU punya poin yang sama dengan kedua rivalnya tersebut. Tetapi, Chelsea dan Liverpool unggul produktivitas gol.

4 dari 4 halaman

Peringkat