Sukses

Intip Rekor Pertemuan Indonesia vs Malaysia Sepanjang Sejarah Piala Sudirman

Indonesia menghadapi Malaysia pada perempat final Piala Sudirman 2021 di Energia Areena, Jumat (1/10/2021).

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia menghadapi Malaysia pada perempat final Piala Sudirman 2021 di Energia Areena, Jumat (1/10/2021). Laga nanti menjadi duel ketiga di turnamen bulu tangkis campuran paling bergengsi tersebut.

Mengungguli Denmark untuk jadi juara Grup C, Indonesia bertemu Malaysia yang harus mengakui keunggulan Jepang di Grup D. Malaysia takluk 1-4 pada duel yang berlangsung Kamis (30/9/2021).

Total Indonesia dan Malaysia sudah bertarung 26 kali pada kompetisi beregu besar, mencakup Piala Sudirman, Piala Thomas, dan Piala Uber. Statistik menunjukkan Indonesia unggul 21-5 dalam rekor pertemuan.

Namun, kedua negara baru bersua di Piala Sudirman dua kali. Hal ini terjadi karena kompetisi sepanjang mayoritas pelaksanaannya menggunakan sistem kasta, dengan Malaysia lebih sering berada di divisi dua. Baru pada edisi kali ini babak utama menghadirkan 16 tim.

Lihat rekor pertemuan dan jadwal pertandingan Indonesia vs Malaysia di halaman berikut:

2 dari 3 halaman

Rekor Pertemuan

Edisi-Fase-Laga-Skor

1999 Grup Indonesia vs Malaysia 4-1

2011 Grup Indonesia vs Malaysia 3-2

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan

Jumat, 1 Oktober 2021

14.00 WIB: Tiongkok vs Denmark

14.00 WIB: Korea Selatan vs Thailand

20.00 WIB: Malaysia vs Indonesia

20.00 WIB: Chinese Taipei vs Jepang