Liputan6.com, Jakarta - Rivan Nurmulki menyumbang poin terbanyak dalam laga perdana Liga Voli Jepang atau V.League Division 1 Jepang 2021/2022. Tetapi, sumbangan 22 poin belum bisa membantu Nagano Tridents dan kalah 1-3 dari Toray Arrows.
Bermain di Matsumoto City Gymnasium, Jumat (15/10/2021) malam WIB, Nagano Tridents memberi perlawanan ketat pada set pertama. Sempat unggul, tim asuhan Takayoshi Matsumoto menyerah 22-25.
Nagano mampu merebut set kedua dan menang 25-18. Tetapi di dua set berikutnya, Rivan dan kolega tidak mampu mengimbangi permainan Toray dan menyerah 16-25 dan dan 19-25.
Advertisement
Nagano dijadwalkan bakal kembali menjamu Toray di laga kedua Liga Voli Jepang. Laga ini bakal dimainkan pada Sabtu, 16 Oktober pukul 13:30 WIB.
Â
Komentar pelatih
Pelatih Nagano Takayoshi Matsumoto mengaku timnya gagal melanjutkan momentum setelah menang di set kedua. "Kami merebut set kedua dan ingin melanjutkan momentum di set ketiga. Tapi, alirannya buruk dan kami tidak menyelesaikannya," ucapnya seperti dikutip dari situs V.League Division 1.
Tak lupa dia berterima kasih pada fans Nagano yang telah memberikan dukungan berjani akan memberikan kemenangan di laga besok. "Besok saya akan bersiap untuk menang. Terima kasih atas dukungan Anda besok," ucap Takayoshi.
Â
Advertisement
Hasil Liga Voli Jepang
JTEKT vs JT Hiroshima 1-3 (18-25, 19-25, 25-20, 19-25)
Nagano Tridents vs Toray Arrows 1-2 (22-25, 25-18, 16-25, 19-25)