Sukses

Sedang Tanding di Vidio, Big Match BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Arema FC Pukul 18.15 WIB

Jadwal dan link live streaming BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Arema FC.

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta menantang Arema FC pada seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (17/10/2021). Kedua tim berjanji mengerahkan kemampuan terbaik.

Coach Persija Jakarta Angelo Alessio melihat seri kedua BRI Liga 1 sangat penting. Dia akan memberikan yang terbaik guna meraih tiga poin atas Arema FC.

"Setiap pertandingan di seri 2 ini sangat penting, walaupun saat ini Persija mengalami beberapa kendala karena banyak pemain yang mengalami cedera. Namun, saya telah menyiapkan segalanya dan siap pada pertandingan lawan Arema," kata Angelo Alessio dikutip dari media klub.

“Tugas saya sebagai pelatih memaksimalkan potensi setiap pemain Persija, agar setiap pemain dapat mengeluarkan kemampuannya. Tujuan lainnya agar dapat memenangkan pertandingan, itu tujuan utama kami," jelasnya.

Sebelum bertemu Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021/2022 , coach Arema FC Eduardo Almeida mengaku lebih fokus pada persiapan Singo Edan (Arema FC).

“Kita melihat persija secara keseluruhan. Mereka adalah tim dengan permainan terbuka, tapi kami lebih berpikir tentang bagaimana tim kami untuk menghadapi pertandingan besok untuk meraih hasil yang terbaik. Saya rasa tidak ada perbedaan dari setiap lawan yang akan dihadapi,” ucap Eduardo Almeida dikutip dari media klub.

Link live streaming BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Arema FC ada di halaman kedua artikel.

2 dari 2 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

Minggu, 17 Oktober 2021

Persija Jakarta vs Arema FC

Waktu: 18.15 WIB

Stadion Manahan, Solo

Link live streaming Liga 1

Anda bisa melihat highlights BRI Liga 1 2021 melalui website resmi Vidio.com atau aplikasi Vidio. Jangan lupa mainkan game Fantasy Team di aplikasi Vidio, dapatkan beragam hadiah menarik. Mulai dari sekarang ajak teman-temanmu berlangganan paket Vidio premier platinum untuk menonton berbagai macam pertandingan olahraga seru mulai dari Sudirman Cup 2021, Thomas dan Uber Cup, BRI Liga 1, Liga 2 2021 hingga Liga Champion sepuasnya bebas iklan.

Penulis: Aulia (Vidio)