Liputan6.com, Jakarta - Liga Inggris matchday kedelapan akan ditutup dengan laga Arsenal melawan Crystal Palace. Duel sesama klub London ini akan dimainkan di Emirates Stadium, Selasa (19/10/2021) pukul 02:00 WIB.
Arsenal tengah dalam performa bagus sebelum jeda internasional. skuat racikan Mikel Arteta memenangkan empat pertandingan, tiga di antaranya di Liga Inggris.
Baca Juga
Sedangkan Crystal Palace tengah mencoba bangkit. Setelah dihajar Liverpool tiga gol tanpa balas, tim racikan Patrick Vierea ini bermain imbang 1-1 melawan Brighton & Hove Albion dan 2-2 dengan Leicester City.
Advertisement
Laga ini sekaligus juga akan menjadi adu taktik dua mantan pemain Arsenal, yakni Arteta dan Vierea. Arteta pernah bermain untuk The Gunners dari 2011 hingga 2016.
Sedangkan Vierea lebih senior, yakni 1996 hingga 2006. Bersama Arsenal, dia tiga kali memenangkan gelar Liga Inggris.
Simak jadwal Liga Inggris di halaman berikutnya.Â
Â
Â
Jadwal pertandingan
Selasa, 19 Oktober 2021
02:00 WIB, Arsenal vs Crystal Palace
Venue: Emirates Stadium
Â
Advertisement
Hasil pertandingan
Watford 0-5 Liverpool
Aston Villa 2-3 Wolverhampton Wanderers
Leicester City 4-2 Manchester United
Manchester City 2-0 Burnley
Norwich City 0-0 Brighton & Hove Albion
Southampton 1-0 Leeds United
Brentford 0-1 Chelsea
Everton 0-1 West Ham United
Newcastle United 2-3 Tottenham Hotspur
Peringkat
Advertisement