Sukses

Top 3 Berita Bola: MU Punya Alasan Belum Pecat Solskjaer

Ole Gunnar Solskjaer bisa sedikit bernafas lega setelah kemenangan Manchester United (MU) 3-0 atas Tottenham Hotspur. Paling tidak, itu bisa meredam isu pemecatannya dari kursi manajer MU.

Liputan6.com, Jakarta Ole Gunnar Solskjaer bisa sedikit bernafas lega setelah kemenangan Manchester United (MU) 3-0 atas Tottenham Hotspur. Paling tidak, itu bisa meredam isu pemecatannya dari kursi manajer MU.

Seperti diketahui, Solskjaer tengah diterpa isu pemecatan setelah kekalahan melawan Liverpool 0-5. Antonio Conte kabarnya akan menjadi suksesor manajer asal Norwegia tersebut.

Manajemen MU sebetulnya memberi tenggat waktu hingga laga melawan Manchester City akhir pekan ini. Jika kalah, Solskjaer bukan tidak mungkin akan dipecat.

Meskipun demikian, kemenangan atas Tottenham paling tidak bisa melegakan Solskjaer. Di samping itu, manajemen MU rumornya juga punya alasan lain belum memecatnya.

Berita soal alasan manajemen MU itu masuk ke dalam Top 3 berita bola Liputan6.com. Berikut Top 3 selengkapnya.

2 dari 4 halaman

1. Manchester United Tunda Pecat Solskjaer, Penyebabnya Mengejutkan

Manchester United nampaknya tidak jadi memecat manajer Ole Gunnar Solskjaer pada pekan ini. Posisi Solskjaer di MU masih aman karena adanya gebrakan mengejutkan yang terjadi beberapa hari terakhir.

Solskjaer sebelumnya santer diberitakan akan dipecat MU pekan ini. Pelatih asal Norwegia itu berada di ujung tanduk usai MU kalah memalukan 0-5 dari rival abadi Liverpool di lanjutan Liga Inggris akhir pekan lalu.

Kekalahan ini menjadi yang terbesar yang dialami Manchester United dari Liverpool di kandang sendiri. Praktis MU tak pernah menang di empat laga Liga Inggris terakhir dengan tiga diantaranya kalah.

Selengkapnya cek di sini...

3 dari 4 halaman

2. Hasil Liga Inggris: Cristiano Ronaldo Cetak Gol dan Assist, MU Gasak Tottenham

Duet striker gaek membawa Manchester United (MU) kembali ke jalur kemenangan. Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer membungkam Tottenham Hotspur 3-0 pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022, Sabtu (30/10/2021) atau Minggu dini hari WIB. 

Cristiano Ronaldo, 36, membuka gol MU pada menit ke-39. Ronaldo kemudian melepas umpan terobosan bagi Edinson Cavani, 34, yang menggandakan keunggulan tim tamu di menit ke-64. Marcus Rashford melengkapi pesta Setan Merah empat menit sebelum waktu normal.

Selengkapnya cek di sini...

4 dari 4 halaman

3. MU Hancurkan Tottenham, Ini Man of the Match Pilihan Solskjaer

Manchester United mengalahkan tuan rumah Tottenham Hotspur pada matchday kesepuluh Liga Inggris. Setan Merah menang 3-0 di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (30/10/2021) malam WIB.

MU datang ke pertandingan tandang ini setelah dipecundangi Liverpool di Old Trafford, Minggu, 24 Oktober lalu. Cristiano Ronaldo cs dibantai dengan lima gol tanpa balas.

Selengkapnya cek di sini...