Liputan6.com, Jakarta - Ajang sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara Piala AFF 2020 telah memasuki tahap akhir. Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand di partai puncak.
Indonesia melaju ke final Piala AFF untuk kali keenam setelah menghentikan perlawanan tuan rumah Singapura dengan super dramatis di babak semifinal yang berlangsung di National Stadium, Kallang.
Baca Juga
Pada leg kedua semifinal, timnas Indonesia menang 4-2 lewat perpanjangan waktu. Sedangkan pada pertemuan pertama, Indonesia dan Singapura bermain imbang 1-1.
Advertisement
Indonesia nyaris kalah melawan sembilan pemain Singapura di leg kedua. Meski dua pemain di kartu merah, Singapura sempat berbalik unggul 2-1.
Setelah Indonesia menyamakan skor 2-2 lewat Pratama Arhan, Singapura mendapat hadiah pennalti pada menit 88. Untungnya kiper Nadeo Agrawinata bisa menepis penalti Faris Ramli sehingga laga berlanjut ke perpanjangan waktu.
Di perpanjangan waktu Indoensia mencetak dua gol. Singapura malah mendapat satu kartu merah lagi.
Pada laga final, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand yang berhasil menyingkirkan Vietnam dengan agregat 2-0.
Sayangnya pada leg pertama final Piala AFF 2020, Indonesia harus kalah telak 0-4 dari Thailand. Berikut jadwal pertandingan lengkap Piala AFF 2021 yang bisa Anda dapatkan di halaman berikutnya:
Jadwal dan Hasil Grup A
Minggu, 5 Desember 2021
16.30 WIB: Singapura vs Myanmar 3-0
19.30 WIB: Timor Leste vs Thailand 0-2
Rabu, 8 Desember 2021
16.30 WIB: Myanmar vs Timor Leste 2-0
19.30 WIB: Filipina vs Singapura 1-2
Sabtu, 11 Desember 2021
16.30 WIB: Timor Leste vs Filipina 0-7
19.30 WIB: Thailand vs Myanmar 4-0
Selasa, 14 Desember 2021
16.30 WIB: Filipina vs Thailand 1-2
19.30 WIB: Singapura vs Timor Leste 2-0
Sabtu, 18 Desember 2021
19.30 WIB: Thailand vs Singapura 2-0
19.30 WIB: Myanmar vs Filipina 2-3
Advertisement
Jadwal dan Hasil Grup B
Senin, 6 Desember 2021
16.30 WIB: Kamboja vs Malaysia 1-3
19.30 WIB: Laos vs Vietnam 0-2
Kamis, 9 Desember 2021
16.30 WIB: Malaysia vs Laos 4-0
19.30 WIB: Indonesia vs Kamboja 4-2
Minggu, 12 Desember 2021
16.30 WIB: Laos vs Indonesia 1-5
19.30 WIB: Vietnam vs Malaysia 3-0
Rabu, 15 Desember 2021
16.30 WIB: Indonesia vs Vietnam 0-0
19.30 WIB: Kamboja vs Laos 3-0
Minggu, 19 Desember 2021
19.30 WIB: Vietnam vs Kamboja 0-4
19.30 WIB: Malaysia vs Indonesia 4-1
Jadwal Babak Semifinal Piala AFF 2020 / 2021
Rabu, 22 Desember 2021
19.30 WIB
Semifinal Leg 1: Singapura Vs Indonesia 1-1
Kamis, 23 Desember 2021
19.30 WIB
Semifinal Leg 1: Vietnam vs Thailand 0-2
Sabtu, 25 Desember 2021
19.30 WIB
Semifinal Leg 2: Indonesia vs Singapura 4-2
Minggu, 26 Desember 2021
19.30 WIB
Semifinal Leg 2: Thailand Vs Vietnam 0-0
Advertisement
Jadwal Babak Final Piala AFF 2020 / 2021
Rabu, 29 Desember 2021
19.30 WIB
Final Leg 1: Indonesia vs Thailand 0-4
Sabtu, 1 Januari 2022
19.30 WIB
Final Leg 2: Thailand vs Indonesia
Klasemen Grup A
Advertisement
Grup B
Daftar Top Skor Sementara
4 Gol: Safawi Rasid (Malaysia), Teerasil Dangda (Thailand), Bienvenido Maranon Morejon
3 Gol: Irfan Jaya (Indonesia)
2 Gol: Amin Nazari (Malaysia), Evan Dimas (Indonesia), Ikhsan Fandi (Singapura), Rachmat Irianto (Indonesia), Ikhsan Fandi (Singapura), Nguyen Cong Phuong (Vietnam), Patrick Reichelt (Thailand), Supachock Sarachat (Thailand)
Advertisement