Sukses

Fabrizio Romano Bocorkan soal Kelanjutan Kursi Panas Solskjaer di MU

Jelang laga lawan Tottenham di laga lanjutan Liga Inggris, manajemen memberi Solskjaer kesempatan untuk mengubah performa MU

Liputan6.com, Jakarta Masa depan manajer Manchester United atau MU, Ole Gunnar Solskjaer, di Old Trafford sempat menjadi sasaran spekulasi serius setelah kekalahan memalukan 0-5 dari Liverpool di kandang. Namun, situasi di klub Liga Inggris ini cepat berubah.

Namun, Setan Merah bangkit kembali pada akhir pekan kemarin dengan kemenangan tandang 3-0 di London utara melawan Tottenham Hotspur, yang akhirnya membuat Nuno Espirito Santo dipecat hanya beberapa hari setelahnya.

Menjelang pertandingan itu,, dilaporkan telah terjadi pembicaraan di antara Dewan United – termasuk Sir Alex Ferguson – mengenai masa depan pelatih asal Norwegia itu. Dan, keputusannya mereka memberi Solskjaer kesempatan untuk mengubah performa tim.

Di antara pemikiran para pemain MU selama ketidakpastian masa depan manajer mereka, pakar transfer terkemuka Fabrizio Romano menjelaskan adanya banyak diskusi di tempat latihan.

“Saya diberitahu bahwa para pemain, selama seminggu, mereka benar-benar bersama-sama berusaha membantu Man United; juga membantu Ole untuk menunjukkan juga tanggung jawab mereka, karena memang benar manajer mungkin telah menjadi masalah bagi MU dalam beberapa minggu terakhir, tetapi juga para pemain harus dipertimbangkan," kata Romano.

2 dari 5 halaman

Tim Fantastis

“Man United memiliki tim yang fantastis dan mereka ingin menunjukkan nilai mereka. Jadi dari pemain top seperti Cristiano Ronaldo dan Edinson Cavani hingga pemain lain di tim dan [mereka] juga [memiliki] Raphael Varane kembali, jadi Man United memiliki pendekatan pemain terbaik mereka.”

Menurut laporan, ada banyak tekanan di pundak Solskjaer menyusul kekalahan berat melawan tim Jurgen Klopp minggu lalu dan mereka bertanya-tanya apakah kemenangan di London utara mengubah itu.

3 dari 5 halaman

Kurang Konsistensi

MU akhinya menang meyakinkan atas Tottenham yang juga menderita karena kurangnya konsistensi, dengan manajer mereka jelas berada di ambang pemecatan.

Antonio Conte dikaitkan dengan Manchester United meskipun pelatih asal Norwegia itu tetap bertugas. Namun, tampaknya pelatih asal Italia itu sekarang bisa menuju ke London untuk menggantikan Espirito Santo.

4 dari 5 halaman

Peluang Besar

Namun, kondisi ini bisa menjadi peluang besar yang terlewatkan MU jika Conte bergabung dengan Tottenham.

Conte dilaporkan lebih memilih untuk mengambil pekerjaan di MU ketimbang menggantikan Nuno Espirito Santo di Tottenham Hotspur. Sebelumnya, Conte memang sering dikait-kaitkan akan menjadi manajer baru Setan Merah.

5 dari 5 halaman

Pembicaraan

Setelah The Lilywhites kalah 0-3 dari MU dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris, Sabtu kemarin, masa depan Santo di kursi panas Tottenham dianggap dalam bahaya.

Laporan terbaru mengklaim bahwa Spurs sedang dalam pembicaraan dengan Conte untuk menggantikan pelatih asal Portugal itu. Tapi, mantan bos Inter Milan itu juga diperkirakan akan menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di Man United.