Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta bersama dengan pendukung setianya, the Jakmania menggelar pertemuan bertajuk 'Rembug Bareng' di Hall B GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, pada Selasa (16/11/2021).
Dilansir situs resmi Persija Jakarta, acara tersebut digelar untuk mempertemukan pihak klub dan juga para suporternya akibat dari hasil buruk tim Macan Kemayoran di BRI Liga 1 2021/2022. Sekaligus, wadah suporter untuk menyampaikn secara langsung kritik dan dukungannya terhadap Persija Jakarta.
Baca Juga
6 Fakta Perjalanan Karir Evan Dimas, Eks Kapten Timnas yang Baru Dilepas Persik Kediri
Hasil BRI Liga 1 Persis Solo vs Persib Bandung: Menang Tipis, Pangeran Biru Kuasai Puncak di Putaran Pertama
Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs PSM Makassar: Dapat Kartu Merah, Pendekar Cisadane Lakoni Comeback Spektakuler
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ambono Janurianto sebagai Direktur Utama Persija, Mohamad Prapanca selaku Presiden Persija, Bambang Pamungkas sebagai Manajer Persija, seluruh pemain dan official Persija, serta jajaran pengurus Jakmania.
Advertisement
Dalam forum tersebut, Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto memberikan ucapan terima kasih nya terhadap Jakmania, selaku suporter Persija yang tidak pernah lelah dalam mendukung tim Macan Kemayoran.
Ambono, mewakili tim Persija juga menyampaikan rasa kecewanya terhadap hasil yang diraih Persija dalam dua seri kemarin. Dirinya berharap pertemuan tersebut dapat membuat Persija untuk lebih baik lagi kedepannya.
“Kami berterima kasih kepada pengurus Jakmania dan jajarannya sehingga kami bisa bertemu tatap muka dan berdiskusi secara positif. Saya tidak bisa berbohong, bahwa kita semua mengalami kekecewaan," kata Ambono dilansir situs resmi klub.
“Kami tidak bisa melakukan sesuatu yang optimal. Itu tentunya harus dievaluasi bersama-sama. Kami beruntung memiliki the Jakmania yang selalu mengingatkan kami, yang mau bersilaturahmi dengan kami dalam forum Rembug Bareng ini. Harusnya setelah tim bertemu dengan Jakmania bisa menjadi lebih baik lagi,” lanjutnya.
Jaga Hubungan Baik Klub dan Suporter
Senada dengan Direktur Utama, Bambang Pamungkas pun turut mengucapkan terima kasih kepada Jakmania yang tetap setia mendukung perjalanan Persija. Ia juga menyampaikan bahwa hubungan klub dan suporter sangatlah penting dan harus tetap dijaga.
Pria yang akrab disapa Bepe tersebut juga menegaskan, bahwa Persija akan selalu terbuka terhadap suporternya yang ingin menyampaikan kritik selagi dengan cara yang baik dan benar.
“Hari ini kami berembug untuk mencari solusi untuk apa yang terjadi saat ini. Saya selalu melihat hubungan tim dan suporter lebih sakral dari pernikahan, karena tak bisa dipisahkan. Suporter tak ada jika tak ada klub, klub akan berdarah-darah jika tak ada suporter,” ujar Bambang.
“Persija bukan tim yang anti kritik. Hal itu sudah kita buktikan selama bertahun-tahun. Kami selalu terbuka untuk segala macam, selama disampaikan dengan cara yang baik dan sifatnya membangun”, pungkas mantan pemain sekaligus legenda Persija itu.
Advertisement
Lawan Persib Harus Menang!
Sementara itu Diky Soemarno, selaku Ketua The Jakmania, melontarkan kalimat motivasi terhadap para pemain dan jajaran Persija yang datang. Dirinya menegaskan agar Persija dapat meraih kemenangan saat bersua Persib Bandung dalam lanjut BRI Liga 1 nanti.
“Terima kasih kalian sudah berjuang, terima kasih sudah mau bertahan di Persija. Kalian luar biasa, itu pasti. Tapi, memang hasilnya belum. Untuk mencapai hasil luar biasa kalian harus lebih dari luar biasa." Ucapnya
"Lawan Persib harus menang. Kenapa? ini masalah cinta, harga diri, dan kebanggaan. Kalian macan, bukan kucing,” Lanjut Diky.
Berusaha Bangkit Kembali
Kiper Persija, Andritany Ardhiyasa pun turut buka suara. Dirinya meminta maaf atas hasil buruk yang telah diraih Persija sejauh ini. Kapten Persija itu juga berharap agar Jakmania tidak lelah dalam mendukung Persija untuk terus bangkit.
“Pertama-tama, saya ingin menyampaikan permohonan maaf karena di dua seri ini belum bisa kasih hasil terbaik buat teman-teman Jakmania. Tapi saya pastikan kami di sini tak hanya tinggal diam. Kami akan selalu berusaha memperbaiki posisi Persija di tempat selayaknya Persija berada." Tegasnya.
"Tolong tetap dukung kami. Saya selalu yakin teman-teman semua selalu ada di belakang kami untuk mendukung kami,” pungkas Andritany.
Sejauh ini, Persija Jakarta berada di papan tengah klasemen sementara BRI Liga 1 2020/2021. Skuad Macan Kemayoran itu hanya dapat meraih tiga kemenangan, enam kali seri dan dua kekalahan dari 11 pertandingan yang telah dilakoni. Akibatnya, Persija Jakarta harus puas terlempar ke posisi 9 klasemen sementara dengan torehan 15 poin saja.
Penulis: Rafi Abdul Rochim
Advertisement