Liputan6.com, Jakarta BRI Liga 1 pekan ke-13 bergulir lagi pada Senin, 22/11/2021. Duel PSS Sleman vs Bhayangkara FC akan menjadi salah satu duel yang paling menarik dan pantas disaksikan.
Kelanjutan sepakbola Liga 1 2021/2022 memasuki pekan ke-13 dengan agenda sore ini pukul 17.45 WIB PSS Sleman vs Bhayangkara FC.
Baca Juga
Hasil BRI Liga 1 Persib Bandung vs Persita Tangerang: Jaga Rekor Tak Terkalahkan, Pangeran Biru Pepet Persebaya Surabaya
Hasil BRI Liga 1 PSM Makassar vs Barito Putera: Menang 3-2, Juku Eja Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 22 Desember: Persib Bandung vs Persita Tangerang
Ajang BRI Liga 1 2021 PSS Sleman vs Bhayangkara FC berlangsung dari Stadion Manahan Solo, Senin, 22 Nobember 2021.
Advertisement
Satu hari menjelang pertandingan melawan Bhayangkara FC, kondisi para penggawa PSS Sleman dikabarkan dalam siap tampil dan fit.
“Semua pemain dalam posisi siap menghadapi pertandingan besok, dan paling penting mental sudah sangat siap dengan persiapan singkat,” tutur pelatih fisik Danang Suryadi dikutip dari media klub.
Pada minggu kemarin atau tepatnya pekan-12 jadwal pertandingan BRI Liga 1, PSS Sleman imbang 2-2 saat melawan PSM Makassar pada Kamis, 18/11/2021.
Sementara tim Bhayangkara FC mengalami kekalahan saat berjumpa dengan Persita dengan skor 2-1 pada kamis, 18/11/2021.
Yuk, tonton siaran langsung sepakbola BRI Liga 1 2021 pada Senin, 22/11/2021 pekan ke-13 sore ini. Berikut ini jadwal serta link live streamingnya.
Jadwal dan Link Streaming BRI Liga 1
Senin, 22 November 2021
PSS Sleman vs Bhayangkara FC
Waktu : 17.45 WIB
Live streaming BRI Liga 1 2021
Saksikan highlights BRI Liga 1 2021 pekan ke-13 melalui streaming online Vidio.com. Download aplikasi Vidio melalui Playstore atau Appstore, mulai berlangganan paket platinum Vidio dari sekarang untuk melihat keseruan setiap pertandingan olahraga mulai dari BRI Liga 1, Liga 2, Liga 3, UCL, Liga Champion, Liga Italia berkualitas tayangan terbaik secara bebas iklan.
Advertisement