Sukses

Legenda Liverpool Sebut Pemain MU Memalukan, Ada Skandal?

Legenda Liverpool, Jamie Carragher geram melihat ulah pemain MU yang seperti memainkan laga penuh skandal lawan Watford.

Liputan6.com, Manchester- Kekalahan 1-4 Manchester United atau MU dari tim papan bawah Watford mengundang reaksi banyak pihak. Itu termasuk legenda yang juga mantan bek Liverpool, Jamie Carragher.

Dia menyebut kekalahan MU sangat memalukan. Soalnya Man Utd tak bisa kalah dari Watford yang berjuang di papan bawah klasemen Liga Inggris.

"Saya tak pernah jadi manajer, tapi kalau Anda punya pemain berkelas seperti MU, saya tak peduli orang bilang apa, MU punya pemain berkualitas, Anda tak boleh kalah 1-4 dari Watford, gak mungkin," ujar Jamie Carragher seperti dikutip Sky Sports.

"Tak peduli bagaimana manajer mempersiapkan tim, apakah dia dianggap atau tidak di ruang ganti. Pemain MU sudah memberi penampilan yang memalukan sepanjang musim ini," dia menambahkan.

Ini menjadi kekalahan ke-7 MU dari 13 pertandingan. Posisi MU pun makin terpuruk di klasemen Liga Inggris.

 

2 dari 4 halaman

Penuh Skandal

 

Carragher juga memperkuat dugaan ada skandal di balik permainan buruk MU. Dia tak percaya pemain mahal bisa main seburuk itu.

"Manajernya sudah pergi, kita tahu sejarah akan berlalu begitu cepat. Namun permainan pemain-pemain itu musim ini sudah penuh skandal," katanya.

"Watford itu tim jelek, saya banyak melihat permainan mereka dan kalah 1-4 itu benar-benar menjijikkan dan memalukan," dia menambahkan.

 

3 dari 4 halaman

Kecewa

 

Tak Hanya Carragher yang kecewa, beberapa pemain MU juga merasa diri mereka sendiri harus disalahkan. David de Gea dan Bruno Fernandes diantaranya yang mengaku seluruh pemain harus bertanggung jawab.

"Di Liga Inggris itu tidak cukup hanya bermain selama satu babak. Watford punya tim yang bagus. Mereka agresif, mereka punya kualitas di depan, dan kalau Anda memberi mereka peluang, maka Anda akan kebobolan," kata Fernandes.

 

4 dari 4 halaman

Peringkat

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU

  • man utd

  • Jamie Carragher