Sukses

Klasemen La Liga Spanyol: Real Madrid di Puncak, Barcelona Masih Tercecer

Real Madrid masih memuncaki klasemen La Liga hingga pekan ke-16. Pasukan Carlo Ancelotti mengoleksi 39 poin, hasil dari 12 menang, 3 imbang, dan 1 kalah.

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid masih memuncaki klasemen La Liga hingga pekan ke-16. Pasukan Carlo Ancelotti mengoleksi 39 poin, hasil dari 12 menang, 3 imbang, dan 1 kalah.

Real Madrid unggul delapan poin dari pesaing terdekatnya, Sevilla. Namun jarak itu bisa terpangkas karena Sevilla masih punya tabungan satu laga lebih banyak.

Di tempat ketiga, ada Real Betis yang muncul sebagai kejutan. Hector Bellerin dkk. berhasil meraup 30 poin, meski tak bermaterikan pemain bintang.

Sementara iut, Barcelona masih tertahan di posisi ketujuh klasemen. Masuknya Xavi Hernandez sebagai pelatih belum bisa mendongkrak prestasi Gerard Pique dkk. dengan instan.

Itu terbukti dari kekalahan 0-1 Barcelona dari Real Betis pada Sabtu (4/12/2021) kemarin. Gol tunggal Betis di laga tersebut dicetak Juanmi di menit 79.

Berikut klasemen La Liga Spanyol selengkapnya.

2 dari 3 halaman

Peringkat

3 dari 3 halaman

Jadwal La Liga

Sabtu 11 Desember 2021

03.00 WIB, Real Mallorca vs Celta Vigo

20.00 WIB, Espanyol vs Levante

22.15 WIB, Deportivo Alaves vs Getafe

Minggu 12 Desember 2021

00.30 WIB, Valencia vs Elche

03.00 WIB, Athletic Bilbao vs Sevilla

20.00 WIB, Villarreal vs Rayo Vallecano

22.15 WIB, Osasuna vs Barcelona

Senin 13 Desember 2021

00.30 WIB, Real Betis vs Real Sociedad

03.00 WIB, Real Madrid vs Atletico Madrid

Selasa 14 Desember 2021

03.00 WIB, Cadiz vs Granada