Liputan6.com, Jakarta Barcelona dikabarkan bisa membuat transfer mengejutkan di bursa transfer Januari. Salah satu rekrutan yang mungkin hadir yaitu striker Manchester United atau MU, Marcus Rashford.
Marcus Rashford kurang mendapatkan tempat di Man Utd musim ini. Striker 24 tahun itu pun mulai mempertimbangkan masa depannya di klub.
Baca Juga
Seperti dilansir EFE, Marcus Rashford dikabarkan tertarik dengan kemungkinan gabung Barcelona. Dia yakin bisa mendapatkan tempat di skuat yang dilatih Xavi Hernandez.
Advertisement
MU saat ini punya deretan penyerang yang cukup banyak. Manchester United punya Cristiano Ronaldo, Mason Greenwood dan juga Edinson Cavani.
Rashford butuh menit bermain yang banyak. Soalnya ini penting untuk menjaga peluangnya main di Piala Dunia 2022.
Â
Kontrak Rashford
Â
Rashford masih terikat kontrak hingga Juni 2023. Meski begitu, dia punya opsi untuk memperpanjang kontraknya yang mungkin tidak terjadi.
Rashford bisa jadi tambahan kekuatan untuk lini depan Barca. Meski berusia muda, Rashford sudah tampil sebanyak 283 kali untuk MU dan cetak 91 gol 57 assist.
Rashford juga sudah tampil 46 kali untuk timnas Inggris. Dia mencetak 12 gol untuk The Three Lions.
Â
Advertisement
Merantau
Â
Kalau transfer terjadi, Rashford akan menjejaki langkah pemain Inggris lainnya seperti Jadon Sancho, Jude Bellingham dan Kieran Trippier yang merantau di luar Inggris.
Rashford juga bakal jadi pemain Inggris kedua yang pernah main di Barcelona. Sebelumnya, Barca pernah rekrut Gary Lineker pada 1986 hingga 1989.