Sukses

Liga Inggris Manchester United Vs Burnley: Ben Mee Yakin Bisa Curi Poin di Old Trafford

Burnley harus melakoni laga sulit menghadapi tuan rumah, Manchester United (MU) dalam lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Jumat (31/12/2021) malam WIB. Gelandang Burnley, Ben Mee yakin timnya tetap punya peluang.

Liputan6.com, Jakarta Burnley harus melakoni laga sulit menghadapi tuan rumah, Manchester United (MU) dalam lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Jumat (31/12/2021) malam WIB. Gelandang Burnley, Ben Mee yakin timnya tetap punya peluang.

"Kami percaya diri. Kami akan pergi ke sana dan mengganggu mereka. Itu pasti," ujar Mee seperti dilansir situs resmi klub.

Di atas kertas, Burnley adalah mangsa empuk MU. Tim asuhan Sean Dyche itu tidak pernah menang dalam lima laga terakhir (4 imbang, 1 kalah).

Di tabel klasemen, Burnley menempati peringkat 18 setelah baru mengantongi 11 poin. Pada laga pekan lalu, Mee dkk. bermain imbang 0-0 dengan West Ham.

Melihat fakta tersebut, Burnley jelas butuh kerja keras di markas MU. Mee pun mengakui hal tersebut.

"MU punya beberapa pemain kelas dunia. Mereka tim yang bagus dan bisa sangat berbahaya," ujarnya.

"Tetapi ada kesempatan bagi kami untuk mendapat sesuatu dan naik di tabel klasemen," kata Mee.

 

2 dari 3 halaman

Sedikit Kecewa

Burnley baru bermain 15 kali lantaran empat pertandingan mereka terpaksa ditunda. Penundaan itu berkaitan dengan pandemi covid-19 di Inggris yang kembali merebak.

Mee mengakui ia agak kecewa dengan penundaan itu. "Tim kami dalam kondisi bagus saat ini. jadi kami sedikit kecewa. empat pertandingan itu ditunda," katanya.

Empat pertandingan tersebut adalah melawan Newcastle United, Norwich City, Everton, dan Aston Villa. Alhasil, Burnley punya tabungan empat pertandingan.

 

3 dari 3 halaman

Peringkat