Sukses

Prediksi Liga Inggris Arsenal vs Manchester City: Laga Berat di Tahun Baru

Arsenal akan menjamu Manchester City di Emirates Stadium pada lanjutan Liga Inggris pada Tahun Baru.

Liputan6.com, Jakarta - Arsenal bakal menjalani laga berat pada pekan ke-20 Liga Inggris. The Gunners akan menjamu Manchester City di Emirates Stadium, London, Sabtu (1/1/2022) pukul 19:30 WIB.

Ini tentu bukan laga yang menyenangkan bagi Arsenal di Tahun Baru. Cara pasukan Pep Guardiola mengalahkan lawan-lawan mereka seharusna membuat bel alarm berbunyi di seluruh London Utara.

Arsenal tampil cukup baik dalam beberapa pekan terakhir. Skuat racikan Mikel Arteta tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi dan mencetak 19 gol.

Anak-anak muda seperti seperti Bukayo Saka, Emile Smith Rowe, dan Gabriel Martinelli tampil gemilang. Skuat London Utara kini menempati peringkat empat klasemen Liga Inggris.

Arsenal terus dibuntuti Manchester United dan Tottenham Hotspur, yang memiliki tabungan dua laga. Sehingga kekalahan dari Manchester City akan membuat perebutan tempat keempat menjadi sangat menarik.

Sementara Manchester City tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan Liga Inggris. The Citizens unggul delapan poin di puncak klasemen atas Chelsea.

Meski demikian, Manchester City tidak dalam performa terbaik saat mengalahkan Brentford, 30 Desember lalu. The Citizens hanya menang 1-0 berkat gol Phil Foden di menit ke-16.

Namun, Manchester City memenangkan sembilan pertemuan terakhir dengan Arsenal di Liga Inggris. Ini adalah kekalahan beruntun terpanjang The Gunners. Arsenal terakhir mengalahkan Manchester City di Piala FA 2020.

Arsenal gagal mencetak gol dalam empat pertandingan kandang terakhir melawan Manchester City. Sementara pasukan Pep Guardiola mencetak agregat sembilan gol dalam empat pertandingan tersebut.

Dalam pertemuan pertama musim ini, Manchester City menang 5-0 atas Arsenal di Etihad Stadium. Meski lebih baik sejak kekalahan itu, Arsenal masih memiliki jalan panjang untuk mencapai level City.

 

2 dari 4 halaman

Kondisi tim

Pertandingan tengah pekan Arsenal melawan Wolverhampton Wanderers ditunda. Persiapan tuan rumah untuk meladeni Manchester City juga diperumit karena manajer Mikel Arteta dinyatakan positif Covid-19 minggu ini.

Sementara Ben White mungkin harus bermain sebagai bek kanan sekali lagi karena Cedric Soares dan Takehiro Tomiyasu, baru-baru ini, dinyatakan positif Covid-19. Begitu juga dengan Ainsley Maitland-Niles dan Calum Chambers.

Pierre-Emerick Aubameyang tidak akan dipertimbangkan oleh Arteta sampai Piala Afrika usai. Itupun tidak ada jaminan dia akan bermain lagi.

Arteta harus memutuskan apakah Emile Smith Rowe atau Gabriel Martinelli yang bermain di sayap kiri. Smith Rowe telah tersingkir dari skuat utama akhir-akhir ini, tapi telah mencetak gol sebagai pemain pengganti dalam tiga penampilan berturut-turut.

Di kubu Manchester City, manajer Pep Guardiola kemungkinan memainkan Raheem Sterling, Ilkay Gundogan, dan Riyad Mahrez. Semuanya adalah pemain pengganti saat City menang 1-0 atas Brentford.

Sedangkan Fernandinho kemungkinan diistirahatkan setelah bermain penuh dua kali dalam tiga hari minggu ini. Adapun Kyle Walker belum dianggap fit sehingga posisinya kembali ditempati Oleksandr Zinchenko.

3 dari 4 halaman

5 pertemuan terakhir

28-08-2021, Manchester City 5-0 Arsenal (Liga Inggris)

21-02-2021, Arsenal 0-1 Manchester City (Liga Inggris)

22-12-2020, Arsenal 1-4 Manchester City (Piala Liga)

17-10-2020, Manchester City 1-0 Arsenal (Liga Inggris)

18-07-2020, Arsenal 2-0 Manchester City (Piala FA)

 

4 dari 4 halaman

Perkiraan susunan pemain

Arsenal (4-4-1-1): Ramsdale, White, Holding, Magalhaes, Tierney, Saka, Partey, Xhaka, Rowe, Odegaard, Lacazette

Manchester City (4-3-3): Ederson, Zinchenko, Laporte, Dias, Cancelo, Bruyne, Fernandinho, Gundogan, Sterling, Silva, Mahrez