Sukses

Hasil BRI Liga 1: Marko Simic Menggila, Persija Sikat PSIS

Persija menang atas PSIS di BRI Liga 1 2021/2022 berkat aksi menawan Marko Simic.

Liputan6.com, Jakarta- Persija Jakarta sukses mengalahkan PSIS Semarang pada laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022. Dua gol striker Marko Simic membuat Macan Kemayoran menang 2-1, Kamis (6/1/2022).

Bertanding di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Persija Jakarta memulai laga dengan baik. Pada menit 14, Persija sudah berhasil memimpin lebih dulu.

Marko Simic memperdaya kiper PSIS Semarang Jandia Eka Putra lewat sundulan sembari menjatuhkan badan meneruskan umpan silang dari eks pemain Juventus, Marco Motta.

Sayangnya keunggulan ini tak bisa dipertahankan dengan baik oleh Persija. Lima menit berselang skor sudah 1-1 berkat sontekan Eka Febri Yogi.

Gol ini terjadi akibat kesalahan komunikasi pemain belakang Otavio Dutra dengan kiper Andritany Ardhyasa. Skor 1-1 bertahan sampai turun minum.

 

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Di babak kedua pertandingan berlangsung makin seru. Kedua tim silih berganti melancarkan serangan. Namun Persija yang bisa unggul lagi pada menit 68.

Kembali Simic menjadi mimpi buruk bagi pertahanan PSIS. Pemain asal Kroasia ini menyelesaikan kerja keras sayap Riko Simanjuntak dengan sontekan keras kaki kanan dimulut gawang PSIS.

Kemenangan ini menempatkan Persija di urutan enam klasemen BRI Liga 1 dengan 28 poin. Persija menyalip PSIS yang harus puas turun ke posisi tujuh dengan 27 angka.

 

3 dari 3 halaman

Klasemen