Liputan6.com, Madrid- Real Madrid terancam keropos saat menjalani perempat final Copa del Rey melawan Athletic Bilbao Kamis, 4 Februari 2020. Soalnya jadwal perempat final Copa del Rey bentrok dengan kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan dan Piala AFrika.
Real Madrid paling terdampak dengan bentroknya jadwal Copa del Rey dengan kualifikasi Piala Dunia 2022. Lima pemainnya harus membela timnas sedangkan Real Betis menjadi klub kedua yang paling terpengaruh.
Baca Juga
Brasil bakal main melawan Ekuador pada 27 Januari. Lima hari kemudian, Brasil menghadapi Paraguay.
Advertisement
Ini artinya, Real Madrid tak akan diperkuat Casemiro, Rodrygo, Vinicius Jr dan Eder Militao yang memperkuat Brasil. Sedangkan Federico Valverde mewakili Uruguay.
Â
Pelik
Â
Lima pemain Real Madrid sebenarnya sudah pulang pada 2 Februari. Namun mereka tak mungkin langsung bermain di perempat final yang digelar 3 Februari atau 4 Februari dini hari WIB.
Jadwal kualifikasi Piala Dunia tak bisa digeser. Klub harus rela untuk kehilangan pemainnya.
Â
Advertisement
Jawaban RFEF
Â
Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) pun bisa memahami protes dari klub. Namun mereka pun tak bisa berbuat banyak.
"Saya paham keluhan dari klub. Kalender FIFA tak bisa dinegoisasi," ujar Presiden RFEF, Luis Rubiales.
"Ini sudah diajukan ke Majelis tertinggi olahraga, mereka sudah ambil keputusan untuk menolaknya. Kami menerimanya dan mudah-mudahan hal seperti ini bisa dibicarakan lebih dahulu."