Sukses

Timnas Indonesia Vs Timor Leste Live di Indosiar: Muhammad Rafli Bertekad Cetak Gol

Timnas Indonesia mendapat tenaga baru jelang menghadapi Timor Leste, Minggu (30/1/2022) malam WIB. Muhammad Rafli yang sebelumnya absen sudah bisa bermain.

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia mendapat tenaga baru jelang menghadapi Timor Leste, Minggu (30/1/2022) malam WIB. Muhammad Rafli yang sebelumnya absen sudah bisa bermain.

Rafli absen karena menikah. Setelah kemali, striker Arema FC itu menegaskan sudah fit 100 persen.

"Kondisi saya pribadi sudah mulai 100 persen. Kemarin ke sini kan enggak langsung gabung dengan tim," kata Rafli seperti dilansir situs resmi PSSI.

"Saya ikut conditioning training dulu dengan pelatih fisik (Shin Sang-gyu) untuk kembaliin fisik." ujarnya menambahkan.

Pertemuan hari ini adalah yang kedua bagi Timnas Indonesia dan Timor Leste. Sebelumnya pada Kamis (27/1/2022), timnas Indonesia menang 4-1 atas Timor Leste di stadion Dipta, Bali.

Namun pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong kecewa dengan permainan timnya. Dalam laga itu, timnas Indonesia sempat tertinggal 0-1 sebelum mencetak empat gol.

Rafli mengatakan, Shin Tae-yong sudah mengevaluasi hasil pertemuan pertama.

"Kita juga sudah lihat langsung di pertandingan kemarin, dan kita sudah video meeting, jadi besok (hari ini, red) siap tempur," katanya.

 

2 dari 3 halaman

Menang demi Ranking FIFA

Lebih lanjut, Rafli siap memberikan kemenangan bagi timnas Indonesia. Pasalnya, hasil itu akan memengaruhi ranking FIFA timnas Indonesia.

"Harapan jelas kita pengen menang ya, karena ini memengaruhi ranking FIFA, agar Indonesia terus naik. Kalau main dari awal, tugas sebagai striker cetak gol, tetapi yang penting Timnas menang dulu," tambahnya.

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Indonesia Vs Timor Leste

Minggu 30 Januari 2021

19.30 WIB, Timnas Indonesia vs Timor Leste

Stadion Dipta, Bali

Live Indosiar