Sukses

Santer Merapat ke Real Madrid, Kylian Mbappe: Saya Belum Buat Keputusan

Kylian Mbappe memilih fokus pada pertandingan babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid dibanding membicarakan masa depan kariernya

Liputan6.com, Jakarta - Kylian Mbappe enggan terburu-buru memutuskan masa depan kariernya. Penyerang Paris Saint-Germain santer dirumorkan bakal merapat ke Real Madrid pada akhir musim ini.

Seperti dilansir Marca, pemain berusia 23 tahun itu memilih memfokuskan diri memberikan yang terbaik bagi Les Parisiens. Terlebih, dalam waktu dekat, PSG bakal menjamu Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions.

"Saya sama sekali belum mengambil keputusan," kata Mbappe secara singkat usai membantu PSG menekuk Lille 5-1 di Stadion Pierre-Mauroy, Senin (7/2/2022).

Mbappe menambahkan, jika pada pertandingan kontra Real Madrid nanti mengubah persepsinya terkait masa depan kariernya, dia tidak masalah. Sebab, dia merasa memiliki kebebasan untuk melakukan hal tersebut.

"Walaupun saya memiliki kebebasan, saya tidak akan melakukan hal-hal bodoh yang dapat merugikan tim (PSG). Saya tidak akan berbicara mengenai hal apapun kepada tim lawan, termasuk Real Madrid.”

2 dari 3 halaman

Berambisi Singkirkan Real Madrid

Meski masa depannya di Parc des Princes masih menjadi tanda tanya, Mbappe berkomitmen untuk membantu PSG menyingkirkan Los Blancos. Dia mengungkap bakal mengerahkan seluruh tenaganya pada laga leg pertama yang digelar pekan depan.

"Saat ini, saya berkonsentrasi untuk mengalahkan Real Madrid. Terkait rumor yang beredar akhir-akhir ini, mari kita lihat pasca pertandingan ini," tutur pemilik nomor punggung 7 itu.

3 dari 3 halaman

Habis pada Bulan Juni

Hingga detik ini, perpanjangan kontrak yang disodorkan manajemen PSG memang belum mendapatkan respon positif dari Mbappe. Manajemen PSG selalu menemui jalan buntu kala membujuk Mbappe untuk bertahan.

Seperti diketahui, kontrak Mbappe bakal berakhir pada akhir musim 2021/22, tepatnya pada 30 Juni 2022. Bila hingga tenggat waktu tersebut Mbappe belum memberi kepastian, maka megabintang Prancis ini bakal berstatus free transfer.