Sukses

MotoGP Qatar: Waspada Pembalap Muda, Marc Marquez Usung Motivasi Tinggi

MotoGP Qatar bakal digelar akhir pekan ini dan Marc Marquez jauh lebih siap dibandingkan musim sebelumnya.

Liputan6.com, Losail- Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengusung motivasi yang cukup tinggi untuk kembali juara di MotoGP 2022. Setelah terkendala di 2020 dan 2021, Marquez kini kembali dengan semangat baru saat melakoni balapan di MotoGP Qatar pada 5-6 Maret 2022 nanti.

Pembalap muda seperti juara dunia Fabio Quartararo dan runner up Francesco Bagnaia pantas waspada. Marquez sedang penuh semangat untuk kembali ke MotoGP Qatar.

Marc Marquez sebenarnya dibayangi cedera penglihatan akibat kecelakaan Oktober lalu. Namun pemulihannya tepat waktu sehingga bisa ikut tes dengan lengkap hingga tes di sirkuit Mandalika lalu.

Meski Marquez belum 100 persen fit. Namun Marquez dan Honda sudah menemukan setelan mesin terbaik sehingga menghasilkan waktu lap yang kompetitif di pramusim lalu.

 

2 dari 4 halaman

Bersaing di Depan

 

Marquez mengatakan targetnya musim ini tidak main-main. MotoGP Qatar bakal jadi pembuktian dia bisa bersaing di posisi terdepan.

Marquez terang-terangan mengatakan siap melawan pembalap muda seperti Quatararo, Bagnaia dan Joan Mir untuk memperebutkan gelar juara.

"Motivasi saya awali musim sangat besar, kami sudah lewati masa sulit dan ini saatnya bersenang-senang. Tak hanya menikmati balapan, tapi menikmati persaingan di depan lagi," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Balapan Malam

 

MotoGP Qatar bakal dimulai sejak Jumat 4 Maret besok. Balapan di sirkuit Losail selalu unik karena digelar malam hari.

"Ini balapan pertama saya sejak 2019, tapi saya siap. Ayo kita mulai musim. Kita sudah membangun dasar yang bagus,saya tak sabar balapan akhir pekan ini," ujarnya.

 

4 dari 4 halaman

Infografis