Liputan6.com, Jakarta Argentina akan menghadapi Ekuador pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Rabu (30/3/2022) pagi WIB. Jelang laga, Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni menyinggung soal Lionel Messi.
Scaloni menyebut, pecinta sepak bola harus menikmati permainan Messi selagi bisa. Maklum, Messi saat ini berusia 34 tahun yang bisa dibilang tidak muda lagi.
"Kita harus menikmati permainannya sekarang, tidak berpikir soal masa depan dan apa yang akan terjadi," kata Scaloni seperti dilansir Reuters.
Advertisement
Komentar Scaloni muncul setelah Messi mengaku bakal memikirkan banyak hal usai Piala Dunia Qatar 2022. Banyak yang memprediksi, Messi sedang mempertimbangkan gantung sepatu.
Messi sendiri telah meraih banyak trofi di level klub. Di timnas Argentina pun, rasa penasarannya telah tuntas usai mempersembahkan trofi Copa America 2020.
Kini, Messi tinggal punya trofi Piala Dunia yang belum dipersembahkan untuk timnas Argentina. Namun untuk meraih itu jelas bukan perkara mudah.
Â
Nikmati Selagi Bisa
Scaloni mengatakan, sebagai pemain pastinya Messi akan menua. Oleh karena itu, pecinta sepak bola sebaiknya menikmati Messi selagi bisa.
"Terkadang karena seperti itulah hidup, seseorang menua dan saya kira itu normal. Tetapi kenapa tidak berpikir saat ini yang spektakuler," kata Scaloni.
"Mengapa tidak menikmatinya sekarang. Sangat tidak berguna berpikir apa yang terjadi setelah Piala Dunia," ujarnya menambahkan.
Advertisement
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022
Rabu 30 Maret 2022
06.30 WIB, Bolivia vs Brasil
06.30 WIB, Ekuador vs Argentina
06.30 WIB, Peru vs Paraguay
06.30 WIB, Cili vs Uruguay
06.30 WIB, Venezuela vs Kolombia
Â