Sukses

Tak Cuma Pemain, Ten Hag Punya Permintaan Khusus Lain untuk MU

Ten Hag memiliki beberapa permintaan untuk diwujudkan MU agar bisa sukses saat melatih di Old Trafford.

Liputan6.com, Jakarta- Pelatih Ajax Amsterdam Erik ten Hag semakin santer dikabarkan akan menjadi manajer Manchester United mulai musim depan. Ten Hag konon memiliki beberapa permintaan kepada manajemen MU.

Isu bergabungnya Ten Hag ke Old Trafford makin kencang pada pekan ini. Pria Belanda itu konon akan dikontrak MU selama empat musim dan pengumuman resmi dibuat pekan depan.

Erik Ten Hag akan menggantikan caretaker Ralf Rangnick. MU tak mempermanenkan Rangnick karena prestasi buruk sejak awal tahun 2022.

Bergabungnya Ten Hag ke Old Trafford kabarnya akan diikuti beberapa sosok penting di Ajax. Selain pemain, Ten Hag dilaporkan The Athletic juga meminta MU memboyong tangan kanannya, Mitchell van der Gaag.

Van der Gaag selama ini mendamping Ten Hag di Ajax sebagai asisten pelatih. Ten Hag nampaknya sudah nyaman dengan Van der Gaag sehingga meminta MU ikut membawanya ke Old Trafford.

Selain Van der Gaag, Ten Hag juga melirik satu asisten yang sudah mengenal sepak bola Inggris yakni Steve McClaren. Sosok McClaren sudah tak asing bagi fans MU. Dia pernah menjadi asisten Sir Alex Ferguson.

 

 

2 dari 3 halaman

Pemain

Selain soal pendamping, Ten Hag sebelumnya juga dilaporkan ingin membawa salah satu pemain kesayangannya, bek serba bisa Jurrien Timber.

Ten Hag berharap MU bisa menjadikan Timber rekrutan pertamanya. Kebetulan tenaga Timber begitu dibutuhkan MU untuk menambal lubang di lini belakang.

Kehadiran Timber diharapkan bisa memacu bek Harry Maguire kembali ke bentuk permainan terbaiknya. Maguire kerap blunder sejak musim lalu.

3 dari 3 halaman

Van de Beek

Ten Hag juga diyakini akan memberikan kesempatan kedua kepada gelandang serang Donny van de Beek. Keduanya pernah berkolaborasi di Ajax dan sukses besar.

Karier Van de Beek kemudian meredup usai bergabung dengan MU tahun 2020 lalu. Van de Beek saat ini dipinjamkan Setan Merah ke Everton.