Sukses

Manchester United dan Liverpool Berebut Gelandang Muda Chelsea

Manchester United dan Liverpool sedang memantau kondisi kontrak gelandang muda Chelsea dan Timnas Inggris.

Liputan6.com, London- Manchester United lewat manajer mereka Erik Ten Hag dikabarkan terlibat perang dengan manajer Liverpool, Jurgen Klopp di bursa transfer. Kabarnya Ten Hag dan Klopp berebut gelandang chelsea, Mason Mount yang kontraknya saat ini belum jelas.

Mount saat ini menjadi salah satu pemain penting di Chelsea. Dia tampil sebanyak 160 kali untuk klub masa kecilnya ini.

Dia pun terpilih sebagai pemain terbaik musim ini lewat voting internal klub selama dua musim beruntun. Meski begitu, Mount belum puas.

Saat ini, meski berpengaruh, dia masih masuk dalam daftar pemain dengan gaji terendah di Chelsea. Maka itu, pemilik anyar The Blues Todd Boehly dikabarkan siap ajukan tawaran baru.

Pembicaraan sempat terhenti karena ada proses pengambil alihan klub. Namun Boehly bersiap untuk mempertahankan dia karena dianggap aset penting untuk Chelsea.

 

2 dari 4 halaman

Jadi Fans

 

Erik Ten Hag kabarnya sudah menyukai Mount sejak lama. Ten Hag bahkan sudah memantau Mount seak dipinjamkan ke Vitesse di musim 2017-2018.

MU sudah mendekati agen Mount untuk memberitahu ketertarikan mereka. Mount diharapkan bisa jadi salah satu target yang bisa diboyong MU musim ini.

Ten Hag ingin memboyong enam pemain baru musim ini. Dia ingin membuat MU bisa bersaing lagi dengan klub lain untuk memperebutkan trofi.

 

3 dari 4 halaman

Tak Sendiri

 

Kabarnya MU dan Liverpool juga punya saingan lain. Manchester City dan Barcelona juga tertarik untuk memboyong jebolan akademi Chelsea ini.

Mount di sisi lain senang dengan adanya pemilik baru. Dia siap untuk tampil lagi menghadapi musim baru.

"Ini waktu yang menyenangkan karena pemilik baru sudah ada. Ini bakal menyenangkan," kata Mount.

4 dari 4 halaman

Peringkat

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU

  • man utd

  • Todd Boehly