Sukses

Livoli Divisi I Siap Bergulir di Tabanan, Bali

Sebanyak 22 tim putra dan 20 tim putri dari berbagai daerah bakal ambil bagian pada Kejurnas Antarklub Livoli Divisi 1 Tahun 2022.

Liputan6.com, Jakarta Bali bakal menjadi tuan rumah Kejurnas Antarklub Livoli Divisi 1 Tahun 2022. Pertandingan rencananya akan digelar di GOR Debes Kabupaten Tabanan, Bali,  25 September hingga 2 Oktober mendatang. 

Sebanyak 22 tim putra dan 20 tim putri dari berbagai daerah bakal ambil bagian. Sebelumnya, kejuaraan ini sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi virus Corona COVID-19.

"Sejauh ini persiapan sudah berjalan dengan baik dan mendapat dukungan dari Bupati, Kapolres,  Ketua DPRD Kabupaten Tabanan,” ujar Ketua Panpel, I Gede Anom Putra, Rabu (13/7/2022). 

Setiap daerah akan mengirimkan maksimal dua klub putra dan dua klub putri. Merke terpilih setelah mengikuti seleksi di  daerah masing-masing. "Peserta yang berhak tampil di Tabanan ini sudah melalui tahapan seleksi di daerahnya,” tambah Anom Putra.

Seperti diketahui, dua tim teratas, baik putra maupun putri, akan promosi ke Livoli Divisi Utama. Sedangkan dua tim terbawah di Divisi Utama akan terdegradasi ke Divisi 1.

Berbeda dengan pelaksanaan sebelumnya, pada tahun ini setiap peserta akan mendapat subsidi sebesar Rp 10 juta setiap tim peserta dari PP PBVSI.

2 dari 4 halaman

Livoli Divisi Utama

Sementara itu, Kejurnas Antarklub Livoli Divisi Utama bakal berlangsung di tiga kota. Banyuwangi dan Solo akan menjadi tuan rumah untuk menggelar babak reguler, yang masing-masing diikuti empat tim voli putra serta empat putri. Sedangkan di Magetan merupakan babak final four dan grand final. Kompetisi ini juga sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi virus Corona COVID-19 yang melanda dunia. 

Babak reguler di Banyuwangi akan berlangsung 11-16 Oktober. Sedangkan di Solo pada 18-23 Oktober.

Untuk Magetan, final four pertama berlangsung 4-6 November. Sementara final four kedua digelar 8-10 November dan grand final 12-13 November.

 

3 dari 4 halaman

Diikuti 8 Tim Putra/i

Livoli Divisi Utama 2022 diikuti delapan tim putra. Kedelapan itu ialah Berlian Bank Jateng, Samator Surabaya, TNI AU, DPUPR Grobogan, Indomaret, Yuso Yogyakarta, Pasundan, dan Mabes TNI.

Sedangkan bagian putri juga menghadirkan delapan tim. Mereka di antaranya Bank Jatim, Popsivo Polwan, TNI AL, Vita Solo, Kharisma, TNI AU, Wahana Express Group, dan Petrokimia.

Nantinya, delapan tim putra dan putri ini dibagi dua. Empat tim putra dan putri masing-masing di Banyuwangi serta Solo.

"Dari dua tempat itu nantinya masing-masing diambil dua tim teratas masuk final four di Magetan. Sedangkan tim yang berada di peringkat empat dari dua tempat tim itu terkena degradasi ke divisi satu," kata Hanny S. Surkatty, ketua III bidang kompetisi dan pertandingan PP. PBVSI

4 dari 4 halaman

Total Hadiah

Perbedaan Livoli Divisi Utama tahun ini dengan edisi sebelumnya adalah jumlah hadiah. Tahun ini, total hadiahuang pembinaan sebesar Rp 400 juta, sebelumnya hanya Rp 195 juta.

Di samping itu, setiap tim peserta mendapatkan subsidi sebesar Rp 15 juta untuk babak reguler dan Rp 25 juta untuk final four serta final.

Sedangkan untuk divisi satu yang berlangsung di Tabanan, Bali, 25 September hingga 2 Oktober 2022, setiap peserta akan mendapatkan Rp 10 juta.

Seluruh laga Livoli, baik divisi utama maupun divisi satu akan disiarkan secara langsung televisi O-Channel, Vidio.com, dan Champions TV.