Sukses

200 Atlet Ikut Ajang Muscle War 2022

Muscle War 2022 bakal mempertandingkan beberapa nomor seru. Antara lain Angkat Berat RawWar (Dead Lift), Panco (Arm Wrestling) dan Binaraga Fisik (BodyContest).

Liputan6.com, Jakarta- Sebanyak 200 atlet dipastikan ikut serta dalam turnamen IconStarFit Muscle War 2022. Ajang ini rencananya akan digelar di Hall Balekota Tangerang, Banten, 22-24 Juli 2022.

Michael Tan dari binaragaindonesia.com Media & Event Organizer yang dihubungi Sabtu (16/7/2022) mengatakan, para peserta berasal dari berbagai profesi. Mulai pelajar, pengusaha, personal trainner, hingga aparatur negara.

IconStarFit Muscle War 2022 bakal mempertandingkan beberapa nomor seru. Antara lain Angkat Berat RawWar (Dead Lift), Panco (Arm Wrestling) dan Binaraga Fisik (BodyContest).

Yang lebih menarik, IconStarFit juga menghadirkan bintang tamu artis papan atas Indonesia seperti. Mulai dari Amar Zoni, Irish Bella, Irma Darmawangsa, dan masih banyak lagi.

2 dari 2 halaman

Hadiah

"Tak luput, legenda Binaraga Indonesia Roy Jody akan berkolaborasi dengan Bang Tigor dalam sebuah pertunjukan khusus," ujarnya.

Pemenang dari setiap bidang dan setiap kategori akan mendapatkan hadiah tunai dan hadiah produk yang tentunya dapat mendukung motivasi para peserta untuk mengembangkan diri untuk ke depannya.