Liputan6.com, Jakarta - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez memberi simpati terhadap rider Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo. Dia menyebut sang rival membutuhkan bantuan dari pabrikan jika mau mempertahankan gelar juara dunia di MotoGP 2022.
Saat ini Quartararo masih memimpin klasemen sementara dengan perolehan 180 poin. Namun, kegagalan naik podium di dua seri terakhir membuat keunggulannya terpangkas.
Baca Juga
Aleix Espargaro (Aprilia) kini hanya defisit 21 angka. Sementara Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) kini hanya berjarak 49 nilai usai memenangkan dua balapan teranyar.
Advertisement
Marquez menyebut Quartararo masih punya peluang mempertahankan tahkta. Sosok asal Prancis itu disebutnya piawal karena memiliki kemampuan mencatat waktu terbaik pada kualifikasi. Quartararo juga tidak tertandingi saat memimpin.
Meski begitu, Marquez menyebut Quartararo membutuhkan bantuan dari Yamaha untuk mengembangkan YZR-M1. Sebab, dia tidak berdaya ketika berada di belakang rival. Hal tersebut terlihat pada ajang terakhir di Silverstone dua pekan lalu.
"Kala sendirian di latihan bebas Quartararo tidak terbendung. Dia pembalap terbaik di MotoGPÂ saat ini ketika sedang di depan," ungkapnya.
"Di Silverstone saya lihat dia sangat cepat meski berada di luar. Tapi bertarung melawan yang lain tanpa akselerasi motor sangat sulit. Dia tidak punya kemampuan menyalip karena motornya dan butuh pertolongan," sambung Marquez.
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Persaingan Juara
Â
Membicarakan persaingan juara dunia MotoGP 2022, Marquez menyebut posisi Bagnaia saat ini sangat baik. Sebab, Ducati memiliki rekor baik di dua lomba selanjutnya yakni Austria dan San Marino.
"Tentu Pecco (Bagnaia) bakal jadi salah satu kandidat juara dunia," katanya dilansir situs resmi MotoGP.
Sementara kinerja Espargaro sangat baik seiring peningkatan performa Aprilia. Kehebatan Aprilia juga terlihat pada sepak terjang Maverick Vinales yang mulai unjuk gigi.
"Saya kira Aleix merupakan kejutan terbesar pada persaingan musim ini. Kecepatan Vinales juga membaik, maka jelas Aprilia meningkat levelnya," tegas Marquez.
Â
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DIÂ GOOGLE NEWS
Advertisement
Kembali ke Paddock
Marquez dijadwalkan kembali ke paddock pada MotoGP Austria 2022. Namun, dia belum bakal beraksi dan masih digantikan Stefan Bradl.
Sosok berkebangsaan Spanyol tersebut bakal memberi masukan terhadap pembenahan yang harus dilakukan Honda. Sempat menjadi raja, pabrikan asal Jepang itu tidak berdaya pada musim ini.
Marquez bahkan hingga kini masih tercatat sebagai pembalap Honda terbaik di klasemen sementara dengan bertengger di urutan 14. Padahal dia melewatkan lima seri dan satu kali gagal finis.
Klasemen MotoGP
Peringkat-Perubahan-Pembalap-Asal-Tim (Motor)-Poin (Selisih)
1 = Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 180
2 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) 158 (-22)
3 ^1 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22) 131 (-49)
4 ^1 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) 118 (-62)
5 Ë…2 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) 114 (-66)
6 ^1 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) 107 (-73)
7 Ë…1 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 98 (-82)
8 ^1 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 84 (-96)
9 ^3 Maverick Vinales SPA Aprilia Racing (RS-GP) 82 (-98)
10 = Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) 81 (-99)
11 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22) 81 (-99)
12 Ë…4 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 77 (-103)
13 ^1 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)* 61 (-119)
14 Ë…1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 60 (-120)
15 = Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 56 (-124)
16 = Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 45 (-135)
17 = Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 42 (-138)
18 = Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 27 (-153)
19 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 26 (-154)
20 = Fabio di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)* 18 (-162)
21 = Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* 10 (-170)
22 = Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 10 (-170)
23 = Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)* 9 (-171)
24 = Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)* 5 (-175)
Advertisement