Sukses

Kode Keras dari CEO MU Soal Rekrutan Kelima Ten Hag

CEO MU mengirimkan kode keras soal calon rekrutan kelima Ten Hag di bursa transfer musim panas 2022.

Liputan6.com, Jakarta Manchester United kemungkinan akan segera mengumumkan rekrutan kelima manajer Erik ten Hag. Bocoran didapat dari CEO MU Richard Arnold saat berinteraksi dengan fans Setan Merah baru-baru ini.

MU sejauh ini baru meresmikan perekrutan empat pemain saja yakni bek kiri Tyrell Malacia, bek tengah Lisandro Martinez, gelandang serang Christian Eriksen dan gelandang bertahan Casemiro.

Erik Ten Hag sudah meminta MU membeli beberapa pemain lagi. Pria plontos itu merasa skuad MU saat ini masih belum mumpuni terlebih mereka sempat kalah di dua pekan awal Liga Inggris musim 2022/2023.

Salah satu sektor yang masih ingin dibenahi Ten Hag adalah lini depan. Pria Belanda itu begitu ingin mantan anak asuhnya di Ajax Amsterdam, winger Antony ikut bergabung ke Old Trafford.

MU sudah berusaha keras mengamankan Antony di bursa transfer musim panas 2022. Namun usaha MU mendapat jalan terjal. Ajax beberapa kali menolak pinangan dari The Red Devils. Teranyar Ajax menolak proposal bernilai 68 juta poundsterling.

Tak patah semangat, MU langsung memperbarui tawaran menjadi 74 juta pound ditambah bonus 10 juta pound tergantung kinerja Antony di Old Trafford.

2 dari 4 halaman

Senyuman Arnold

Tawaran terbaru MU ini kabarny membuat Ajax tergoda. Antony juga sudah menyetujui kesepakatan personal.

Sinyal kepindahan Antony semakin kuat. Richard Arnold pada pertengahan pekan ini dilaporkan memberikan kode keras soal bergabungnya Antony saat ditanya fans MU.

Saat berada di parkiran Old Trafford, Arnold ditanya penggemar MU: "Apa yang terjadi dengan Antony? Kami mendapatkan Antony?" Arnold merespons pertanyaan tersebut dengan senyuman.

Melihat reaksi Arnold, penggemar MU tadi langsung berteriak: "Yes, kami dapat!" Arnold kemudian juga tidak membantah ucapan sang penggemar.

3 dari 4 halaman

Indikasi dari Rekan Setim

Antony sendiri juga sudah tidak ikut berlatih bersama Ajax karena sedang berusaha menyelesaikan transfernya ke MU. Dia terpaksa absen tak ikut skuad Ajax kala menang melawan Sparta Rotterdam di Eredivisie akhir pekan lalu.

Dua rekan setim Antony di Ajax saat diwawancara media lokal Belanda juga mengindikasikan pemuda Brasil tersebut kemungkinan tidak akan bertahan dan akan hijrah ke MU di akhir bursa transfer musim panas 2022.

4 dari 4 halaman

Klasemen