Liputan6.com, Semarang - Bukan Taisei Marukawa, Jonathan Cantillana, atau Wawan Febrianto. Adalah Riyan Ardiansyah yang muncul sebagai pahlawan saat PSIS Semarang menghajar Persikabo 1973 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/2023.
Bek berusia 26 tahun tersebut memborong gol kemenangan tim yang meraih kemenanga 3-2 di Stadion Jatidiri, Jumat (9/9/2022).
Baca Juga
Dia mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-15, 18, dan 53. Persikabo membalas melalui Yandi Munawar ('42). Gol Agung Mulyadi ('90+2) kemudian menumbuhkan harapan mereka. Sayang perjuangan mereka terlambat karena waktu tidak banyak tersisa.
Advertisement
Aksi heroik Riyan membantu PSIS meraih kemenangan pertama dalam empat pertandingan BRI Liga 1. Mereka naik ke peringkat delapan klasemen sementara dengan raihan 11 angka, tertinggal dua poin dari Persikabo yang satu tingkat lebih baik.
PSIS akan coba bertahan di jalur positif pada duel selanjutnya kontra Persita Tangerang, Rabu (14/9/2022). Sebaliknya, Persikabo 1973 dijadwalkan meladeni PSS Sleman sehari berselang.
Â
Susunan Pemain
PSIS Semarang (5-3-2): Aldhila Ray Redondo; Frendi Saputra, Alie Sesay, Riyan Ardiansyah, Aqsha Saniskara, Alfeandra Dewangga; Fredyan Wahyu, Guntur Triaji, Wawan Febrianto; Taisei Marukawa, Jonathan Cantillana
Persikabo 1973 (4-3-3): Syahrul Fadillah; Gilang Ginarsa, Lucas Moreira, Lucky Octavianto, Didik Wahyu; Tomoki Wada, Tegar Infantrie, Bruno Dybal; Yandi Sofyan, Ryan Kurnia, Gustavo Henrique
Advertisement
Hasil dan Jadwal Pekan 9
Kamis, 8 September 2022
Madura United vs Bhayangkara FC: 1-0
Jumat, 9 September 2022
PSIS Semarang vs Persikabo 1973: 3-2
18. 15 WIB - Borneo FC vs Persita
Sabtu, 10 September 2022
15.30 WIB - Dewa United vs Bali United FC
18.15 WIB - PSS Sleman vs Persis Solo
18.15 WIB - Rans Nusantara vs Persik Kediri
20.00 WIB - Persebaya Surabaya vs PSM Makassar
Minggu, 11 September 2022
15.30 WIB - Arema FC vs Persib BandungÂ
20.00 WIB - Persija Jakarta vs PS Barito Putera