Sukses

Manfaat Situasi, Arsenal Coba Bajak Dua Pemain Juventus

Dengan permainan menawan dan prestasi bagus, Arsenal akan mencoba membajak dua pemain andalan Juventus tahun depan.

Liputan6.com, Jakarta- Start gemilang di awal musim 2022/2023 membuat Arsenal mulai berani tebar pesona. Meriam London akan mencoba lagi menggoda incaran lamanya yang sempat menolak pindah ke Emirates Stadium, penyerang Dusan Vlahovic.

Vlahovic saat ini bermain untuk Juventus. Pria Serbia itu pernah menolak bergabung dengan Arsenal pada Januari 2022. Saat itu Vlahovic memilih hijrah dari Fiorentina ke Juventus.

Alasan Dusan Vlahovic menolak pinangan Arsenal karena tak yakin akan bisa berprestasi di sana. Makum saja, Arsenal sangat loyo dalam beberapa musim terakhir. Mereka juga tak lolos ke Liga Champions musim ini.

Situasi kini berubah 360 derajat. Arsenal justru perkasa di Liga Inggris 2022/2023. Pasukan Mikel Arteta berhasil memuncaki klasemen sementara Liga Inggris. Mereka menang enam kali dan baru satu kali kalah.

Sebaliknya Vlahovic dan Juventus justru terpuruk. Juve memang main di Liga Champions. Namun mereka cuma jadi bulan-bulanan lawan di dua laga awal. Di arena Liga Italia, Juve juga terpuruk di posisi tujuh klasemen.

Ketajaman Vlahovic menurun drastis di Juventus. Strategi super bertahan dari pelatih Massimiliano Allegri di Juventus sangat tak cocok dengan Vlahovic sehingga kesulitan membuat gol.

2 dari 4 halaman

Miretti

Bermodal prestasi bagus dan memanfaatkan kondisi Juventus, Arsenal dilaporkan Calciomercato pada Jumat (23/9/2022) menyusun rencana untuk membajak Vlahovic pada Januari 2023.

Arsenal sebenarnya sudah punya Gabriel Jesus yang dibeli dari Manchester City musim panas lalu. Namun Arteta melihat lebih baik memiliki dua striker haus gol sekaligus demi memperbesar peluang mengakhiri puasa juara Liga Inggris.

Tak cuma Vlahovic, Arsenal bahkan berniat membajak talenta berbakat Juventus, gelandang Fabio Miretti. Pemain 19 tahun itu ditargetkan untuk direkrut ke London pada musim panas 2023.

3 dari 4 halaman

Bersinar

Miretti mencuri perhatian klub-klub besar Eropa setelah mampu menembus tim utama Juve musim ini. Miretti bahkan sudah menjadi langganan starter di Allianz Stadium.

Pemuda Italia itu mendapat berkah dari cederanya Paul Pogba di awal musim 2022/2023. Miretti sudah empat kali menjadi starter dari tujuh laga Juve di Liga Italia Serie A.

4 dari 4 halaman

Dana Besar

Miretti juga selalu menjadi starter saat Juventus main di Liga Champions melawan Paris Saint-Germain dan Benfica. Arteta sangat menyukai permainan Miretti. Kebetulan saat masih aktif bermain, Arteta menempati posisi yang hampir sama dengan Miretti.

Untuk mendapatkan dua pemain Juventus tersebut, Arsenal siap mengeluarkan dana super besar. Mereka akan menggoda Juventus dengan mahar 115 juta euro.