Sukses

Audisi PB Djarum 2022, Sabar Menunggu Demi Jadi Atlet Bulu Tangkis Dunia

Audisi PB Djarum 2022 sudah dimulai dengan tes tahap pertama pada 19 Oktober 2022 di GOR Jati Kudus.

Liputan6.com, Kudus- Lebih dari 2.300 anak usia 11 tahun dan 13 tahun dari berbagai belahan penjuru Indonesia datang ke Kudus untuk mengikuti Audisi Umum PB Djarum 2022. Pendaftaran digelar pada Selasa (18/10/2022), sedangkan tes hari pertama sudah dimulai di GOR Jati sejak Rabu (19/10/2022) pagi.

Diawali pembukaan, tes tahap pertama dimulai sekitar pukul 09.00. Masing-masing peserta saling berhadapan di lapangan dan bermain bulutangkis selama lima menit.

Setelah itu tim pencari bakat dan legenda bulutangkis yang hadir akan menilai, apakah peserta tersebut akan lolos ke tahap berikutnya, yaitu screening kedua selama 10 menit dan tahap pertandingan.

Ketua Pencari Bakat Audisi PB Djarum 2022, Sigit Budiarto menegaskan dalam tahap screening ini para atlet tidak akan dinilai dari hasil menang atau kalah di lapangan. Namun mereka akan dipantau lebih jauh dari sisi permainan, daya juang di lapangan dan lain sebagainya.

“Tahun ini penilaiannya lebih ketat. Dari yang sebelumnya hanya satu kali screening, menjadi dua kali. Setelah itu mereka akan mengikuti tes pertandingan. Dalam tahap screening, peserta tidak dinilai dari hasil menang atau kalah. Oleh sebab itu, peserta diharapkan bisa bermain all out dan menunjukkan daya juang yang tinggi,” kata Sigit.

Seluruh hasil tes akan diumumkan secara online lewat situs PB Djarum. Ini untuk menghindarkan kerumumunan di tengah belum meredanya pandemi Covid-19 dan protokol kesehatan yang diterapkan di Audisi Umum PB Djarum.

Pagi itu, salah satu peserta putri untuk U-11 Fania Nayla tampak sabar menunggu giliran tampil. Dia ditemani coach atau pelatihnya di klub bulu tangkis PB Putra Mustika Blora, Tegar di pinggir lapangan.

Keduanya tampak serius menatap lapangan seakan tak sabar untuk tampil. Sang pelatih mengaku tak memasang target apa-apa di Audisi PB Djarum 2022. Dia hanya ingin anak asuhnya bisa merasakan atmosfer kompetisi di Audisi PB Djarum.

"Dia sudah sering ikut tanding, tapi tentu suasananya berbeda di Audisi PB Djarum 2022. Kami tak memasang target yang penting dia bisa mendapatkan pengalaman bertanding di audisi ini," kata Tegar kepada Liputan6.com.

 

2 dari 3 halaman

Orang Tua Antusias

 

Pemandangan di atas hanya segelintir dari fenomena yang ada selama Audisi PB Djarum 2022. Sebagai calon atlet bulu tangkis masa depan Indonesia, orang tua tampak antusias menyaksikan perjuangan anak mereka tampil di Audisi PB Djarum 2022.

Meski sudah disiapkan tribun untuk menonton, para orang tua tetap saja mendekati lapangan tempat para peserta audisi PB Djarum 2022 tampil. Ini membuat petugas keamanan harus mengarahkan orang tua untuk menonton dari tribun.

"Saya ingin menyemangati langsung dari dekat," kata Sulastri, ibu dari salah satu peserta.

Tahap seleksi untuk U-11 dan U-13 berlangsung hingga sore hari pukul 17.00. Buat altlet yang lolos seleksi tahap pertama, mereka masih akan menjalani seleksi tahap kedua dan berikutnya hingga penentuan di Minggu, 23 Oktober 2022 nanti.

Ada 12 lapangan yang dipakai untuk seleksi ribuan anak-anak yang begitu antusias mengikuti audisi PB Djarum 2022. Tegar mengaku tak permasalahkan seleksi yang lebih ketat di Audisi PB Djarum 2022.

"Ya tentu kami sudah diberitahu soal itu, ya pokoknya jalani saja," katanya.

 

 

3 dari 3 halaman

Gaya Baru

Ketua Pencari Bakat Audisi Umum PB Djarum, Sigit Budiarto, membenarkan Audisi Umum tahun ini menerapkan sistem penilaian yang cukup ketat.Berbeda dengan Audisi Umum terakhir di tahun 2019, kali ini akan ada dua tahap screening, yaitu bermain lima menit pada 19 Oktober dan bermain 10 menit pada 20 Oktober 2022. Perbaruan ini bertujuan agar kualitas atlet dapat terlihat dengan jelas.

Setelah tahap screening, proses seleksi berlanjut ke tahap turnamen dari tanggal 21 Oktober hingga 23 Oktober 2022. Untuk kategori putra, para semifinalis di kelompok usia U-11 dan U-13 akan masuk ke tahap karantina. Sementara di sektor putri, mereka yang berhak melaju ke tahap karantina adalah yang berhasil masuk ke babak final turnamen.

Proses seleksi pada Tahap Karantina ini cukup berbeda dibanding Audisi Umum tahun-tahun sebelumnya dari yang semula hanya satu minggu menjadi tiga minggu. Selama rentang waktu tersebut, calon atlet PB Djarum akan dinilai melalui tiga aspek yakni tes fisik, tes kesehatan dan psikotes.

Tes fisik dilaksanakan guna mengukur daya tahan atlet dalam bertanding dan tes kesehatan untuk melihat apakah atlet rawan cedera atau tidak. Sementara psikotes terbagi menjadi dua, yakni tes penalaran untuk mengukur taraf kecerdasan dan tes sosio-emosional sebagai tolak ukur kondisi sosio-emosi atlet dalam memecahkan permasalahan.

Rangkaian tes bagi para atlet tersebut nantinya menjadi salah satu bahan pertimbangan Tim Pencari Bakat untuk meloloskan para atlet sebagai atlet PB Djarum, serta panduan bagi pelatih dalam menyusun program pembinaan.

“Kami berharap dengan berbagai elemen yang diterapkan dari jajaran Tim Pencari Bakat pada Audisi Umum PB Djarum 2022 ini, kami bisa mendapatkan atlet berkarakter yang memiliki bakat dan skill mumpuni serta semangat juang dan mental sebagai calon juara," kata Sigit.